PEKANBARU (RIAU POS.CO) - Kebakaran terjadi di pinggir Jalan Kubang Km 1,5, RT/RW 002/001 Kecamatan Tuah Madani. Sebanyak 16 kios dan 1 unit mobil terbakar dalam peristiwa tersebut. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) atau Damkar Kota Pekanbaru, Burhan Gurning mengatakan, peristiwa ini terjadi pada Kamis (9/11/2023) sekitar pukul 18.08 WIB.
"Setelah kami mendapatkan laporan telah terjadi kebakaran sekitar pukul 18.22 WIB, petugas langsung menuju ke TKP. Kemudian, petugas langsung bekerja memadamkan api. Sekitar pukul 20.32 WIB api berhasil dipadamkan dan proses pendinginan," kata Burhan Gurning kepada Riaupos.co.
Ia menjelaskan, dalam upaya melakukan pemadaman, Damkar Kota Pekanbaru mengerahkan sebanyak 5 unit mobil damkar ditambah dengan 1 unit mobil damkar milik Pemda Kampar.
"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Sebanyak 16 unit kios papan ludes terbakar dan 1 unit kendaraan roda empat. Belum diketahui penyebab kebakaran karena masih didalami oleh petugas kepolisian. Kerugian ditaksir hingga ratusan juta rupiah," terangnya.
Laporan: Dofi Iskandar
Editor: Edwar Yaman