Awal Masuk Sekolah, Tingkat Kehadiran Guru Capai 98 Persen

Pekanbaru | Kamis, 04 Mei 2023 - 09:44 WIB

Awal Masuk Sekolah, Tingkat Kehadiran Guru Capai 98 Persen
Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru Dr H Abdul Jamal MPd. (ISTIMEWA)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Pekanbaru Dr H Abdul Jamal MPd menyebutkan, tingkat kehadiran guru di awal masuk sekolah sangat tinggi. Hal itu dibuktikan dengan absensi yang dilaksanakan pengawas internal Disdik Pekanbaru sejak Selasa (2/5) yang langsung turun ke sekolah.

''Alhamdulillah, tingkat kehadiran guru di awal masuk sudah 98 persen, begitu pun kehadiran peserta didik 98 persen juga. Itu berdasarkan hasil pengawasan tim internal Disdik yang turun ke sekolah sejak kemarin,'' ujar Abdul Jamal kepada Riau Pos, kemarin.


Lanjut Jamal, tim pengawas di lapangan mendata, sebagian guru di sekolah ada yang masih belum masuk. Guru yang tidak masuk di awal masuk sekolah tersebut hanya beberapa orang saja, dengan alasan jelas seperti ijin sakit dan sedang ada keperluan mendesak. ''Ada sebagian guru yang tidak masuk namun hanya beberapa orang saja, mereka sudah izin dan sudah ada keterangan jelasnya,'' katanya.

Lanjut Abdul Jamal, kegiatan awal masuk sekolah belum berjalan optimal dengan kegiatan belajar mengajarnya. Kegiatan belajar mengajar baru dimulai pada Rabu (3/5). Proses belajar mengajar sudah normal kembali.

''Awal masuknya bertepatan dengan hari pendidikan nasional, jadi guru dan peserta didik melaksanakan upacara dan pulang lebih awal. Bru hari kedua belajar normal,'' katanya.

Dia juga menjelaskan, bahwa sekolah sudah mempersiapkan diri untuk melaksanakan kegiatan ujian semester atau pengambilan nilai yang digelar pada awal pekan depan. ''8 Mei mendatang sekolah sudah melakukan pengambilan nilai semester. Jadi ya jangan ada halalbihalal lagi, belajar normal lagi,'' tutupnya.(ilo)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook