GATHERING DAN SHARING SESSION BERSAMA BPJS KETENAGAKERJAAN

RS Awal Bros Edukasi Kesehatan Kerja bagi Karyawan

Pekanbaru | Jumat, 02 Desember 2022 - 12:41 WIB

RS Awal Bros Edukasi Kesehatan Kerja bagi Karyawan
Direktur RS Awal Bros Pekanbaru dr Jimmy Kurniawan MKK memberikan informasi saat acara Gathering & Sharing Session Rumah Sakit Awal Bros bersama badan usaha rekanan- BPJS Ketenagakerjaan dengan tema “Kesehatan Kerja Bagi Karyawan” di Hotel Pangeran Pekanbaru, Kamis (1/12/2022). (EVAN GUNANZAR/RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Dalam upaya mengedukasi mitra kerjanya bahaya kecelakaan kerja, RS Awal Bros Group mengadakan Gathering dan Sharing Session RS Awal Bros bersama Badan Usaha Rekanan-BPJS Ketenagakerjaan bertemakan Kesehatan Kerja Bagi Karyawan di Ballroom Hotel Pangeran, Kamis (1/12).

Dalam acara ini, RS Awal Bros menghadirkan para narasumber yang berkompeten di bidangnya seperti Kepala Pelayanan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Pekanbaru Kota Dedi Pramana, Dokter Spesialis Kedokteran Okupasi dr Reny Mulyani MKK Sp Ok, Dokter Spesialis Ortopedi dan Traumatologi dr Jansen SpOT, Dokter Spesialis Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi dr Rezki Amelia Nursal Sp KFR dan dihadiri langsung oleh Direktur RS Awal Bros Grup dr Jimmy Kurniawan MKK, Direktur RS Awal Bros Panam dr Mutiara Arcan, MARS dan Marketing Communication Awal Bros Group dr Engga Demartha MH(Kes) serta ratusan mitra kerja lainnya.


Menurut Marketing Communication Awal Bros Group dr Engga Demartha MH(Kes), RS Awal Bros Grup sengaja mengadakan kegiatan gathering sekaligus sharing session kesehatan kerja pada karyawan guna memberikan informasi terkait kesehatan bagi karyawan yang merupakan mitra kerja dari RS Awal Bros Group.

Selain itu, kegiatan ini juga sebagai langkah mempererat jalinan silaturahmi antara manajemen RS Awal Bros Group dan mitra kerja serta BPJS Ketenagakerjaan yang merupakan badan penjaminan kesehatan bagi para pekerja di Indonesia dan Provinsi Riau khususnya.

"Kami ingin menjalin silaturahmi di mana saat ini kita sudah mulai memasuki akhir tahun dengan memberikan informasi terkait kesehatan dan layanan yang dimiliki oleh RS Awal Bros Group tentunya kepada mitra kerja," ucapnya.

Lanjut dr Engga, ada banyak layanan yang bisa dinikmati oleh mitra khususnya karyawan para mitra. Di mana saat ini RS Awal Bros Group memiliki satu layanan center yaitu pusat trauma dan kecelakaan kerja yang memiliki ruangan kusus yang merawat pasien-pasien dari perusahaan yang mengalami kecelakaan kerja.

Layanan tersebut juga memiliki dokter spesialis yang lengkap untuk penanganan kecelakaan kerja mulai dari pencegahan yaitu berupa medical check up karyawan, dan layanan bedah,rehabilitasi hingga pelayanan return to work. "Kita terus berupaya menimalisir risiko, tapi ketika terjadi, kita berupaya untuk melakukan penanganan dengan cepat dan tepat," kata dia.

Untuk memberikan pelayanan optimal kepada pasien pekerja, pihaknya juga memaksimalkan peralatan medis sekaligus tenaga medis khusus yang ditempatkan di ruang perawatan khusus untuk pasien pekerja.

"Kami terus berupaya melengkapi peralatan, selain itu, kami juga punya pendamping atau PIC khusus sehingga perawatan pasien bisa lebih fokus. Ruang perawatan, kami punya ruangan khusus untuk perawatan kecelakaan kerja, dan menempatkan tenaga perawat yang memiliki skil dan potensi khusus bisa lebih intens ada di ruangan. Kita juga punya dokter spesialis, sehingga bisa memberikan rekomendasi tindaklajut. Tidak hanya itu, kami juga menggunakan teknologi terbaru, salah satunya penggunaan robotic dalam pengobatan," tuturnya.

Sementara itu, Kepala Cabang BPJAMSOSTEK Cabang Pekanbaru Kota Uus Supriyadi mengatakan, persoalan tersebut seringkali muncul diproses administrasi antara pihak rumah sakit dan juga perusahaan tempat pekerja bernaung.

"Oleh karena itu, hari ini kita coba membahas persoalan yang sering muncul agar dapat kita minimalisir. Silahkan sampaikan semuanya kepada kami. Kami yakin persoalan akan selalu muncul, tapi bagaimana potensi masalah yang timbul dapat terus kita tekan, sehingga masalah yang sama tidak terus berulang," kata Uus.

Uus juga mengatakan, BPJAMSOSTEK akan memasuki usia 45 tahun pada 5 Desember ini. Dalam momen HUT kali ini, pihaknya akan berupaya bagaimana semua bisa bersinergi bersama. "Karena itu, kami juga harapkan saran, kritik dan masukan, sehingga bisa kita carikan solusi bersama ketika ada persoalan," jelasnya.(ayi)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook