PEKANBARU

Parkir Bikin Macet Tertibkan!

Pekanbaru | Senin, 07 Maret 2016 - 10:07 WIB

Parkir Bikin Macet Tertibkan!
PARKIR: Kondisi parkir kendaraan roda dua di Jalan Jenderal Sudirman, depan Plaza Sukaramai, belum lama ini.

KOTA (RIAUPOS.CO) -  Pasca-kebakaran Plaza Sukaramai, kini kondisi pelataran parkir yang selama ini berubah  menjadi tempat parkir menjadi tempat penampungan pedagang. Dan Jalan Sudirman depan Plaza Sukaramai menjadi salah satu tempat alternatif parkir kendaraan, diminta segera ditertibkan, karena dinilai menambah titik macet dan merusak wajah kota.

Menurut Ketua Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru Roni Amriel, parkir di depan Plaza Sukaramai itu tidak boleh, dan harus ditertibkan.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

”Kendaraan yang parkir di depan plaza tepatnya jalan Sudirman, itu tanggungjawab pengelola plaza itu tidak boleh,” kata Roni kepada Riau Pos, Ahad (6/3).

Dengan membuat kondisi menjadi semrewut begini, menurut Roni, tidak bisa dijadikan alasan. Karena gedungnya saja yang terbakar, terus parkir bisa sembarangan di jalan protokol, ini pelanggaran. ”Apalagi parkir di Jalan Sudirman depan plaza itu sampai berlapis,” ujarnya.

Kondisi dilapangan pasca gedung ramayana terbakar, kendaraan pedagang dan pengunjung pun memilih parkirkan kendaraan di jalan Sudirman. Sehingga jalur TMP pun menjadi terganggu.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook