GENOA (RIAUPOS.CO) -- Setelah kalah 2-3 dari Inter Milan dalam Derby Dellamadonina, AC Milan melanjutkan tren buruknya setelah kembali kalah dari Sampdoria. Pertandingan di Stadion Luigi Ferarri, Ahad (31/3/2019) dini hari, tersebut berakhir 1-0 untuk tuan rumah.
Gianluigi Donnarumma menjadi sosok yang dipersalahkan dalam proses terjadinya gol tersebut. Di menit pertama, detik 33 tepatnya, Donnarumma membuat kesalahan saat mendapat backpass dari Mateo Musacchio. Dia grogi sehingga tendangannya malah mengarah Gregoire Defrel yang kemudian masuk ke gawangnya.
Meskipun kalah, Milan tetap berada di posisi ke-4 klasemen Serie A dengan 51 poin. Milan masih ada di zona Liga Champions. Sementara, Sampdoria saat ini naik ke posisi delapan klasemen dengan raihan 45 poin.
Milan bisa bangkit dari mimpi buruk di awal laga. Pada menit ke-9, Krzysztof Piatek melepas tendangan jarak dekat. Tapi, masih ada Emil Audero yang sigap mengamankan gawangnya.
Tekanan Sampdoria membuat pertahanan Milan panik. Pada menit ke-22, Milan nyaris membuat kesalahan serupa proses gol perdana. Namun, kali ini umpan dari Musacchio dikejar oleh Quagliarella. Tapi, tidak ada gol terjadi.
Emil Audero membuat para pemain Milan frustasi dengan penyelamatan yang dia lakukan. Pada menit ke-25, dia menepis sepakan Suso. Menit ke-31, penjaga gawang berdarah Indonesia ini menangkap sundulan Romagnoli. Sampdoria pun tetap unggulan 1-0 hingga babak pertama usai.
Milan segera mengambil inisiatif untuk menyerang sejak awal babak kedua. Pada menit ke-52, Suso melakukan aksi andalannya, melepas sepakan melengkung dari sisi kanan. Hanya saja, belum tepat pada sasaran.
Tiemoue Bakayoko mampu membobol gawang Emil Audero pada menit ke-60. Hanya saja, gol pemain asal Prancis itu dianulir wasit karena dinilai lebih dulu melakukan pelanggaran.
Milan memasukkan Patrick Cutrone dan Lucas Paqueta untuk mengejar gol balasan. Permainan pasukan Gennaro Gattuso menjadi lebih agresif. Tapi, serangan balik Sampdoria juga membuat pertahanan Milan kocar-kacir.
Quagliarella nyaris mencetak golnya yang ke-22 pada musim 2018/19. Tapi, sepakan pemain berusia 36 tahun pada menit ke-72 hanya menerpa tiang gawang. Peluang Defrel pada menit ke-80 juga belum berujung pada gol kedua Il Sampd.
Milan menunjukkan usaha yang gigih untuk bisa mencetak gol. Pada menit ke-89, Milan mengklaim penalti. Umpan terobosan Bakayoko bisa dikejar oleh Piatek. Pemain asal Polandia jatuh di kotak penalti. Tapi, wasit hanya diam dan tidak ada penalti.
Milan sempat meminta tinjauan VAR. Tapi, keputusan wasit tetap tidak ada penalti. Musacchio mendapatkan kartu kuning karena melakukan protes berlebihan.
Susunan Pemain
Sampdoria (4-3-1-2): Emil Audero; Nicola Murru, Omar Colley, Joachim Andersen, Jacopo Sala; Karol Linetty, Ronaldo Viera, Dennis Praet; Gaston Ramirez; Gregoire Defrel, Fabio Quagliarella.
AC Milan (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Mateo Musacchio, Alessio Romagnoli, Ricardo Rodriguez; Lucas Biglia, Tiemoue Bakayoko, Hakan Calhanoglu; Suso, Krzysztof Piatek, Samu Castillejo.
Sumber: Daily Mail/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun