LIGA CHAMPIONS

AC Milan vs Dortmund: Rossoneri dan Die Borussen Bersaing Ketat di Grup Neraka

Olahraga | Selasa, 28 November 2023 - 19:15 WIB

AC Milan vs Dortmund: Rossoneri dan Die Borussen Bersaing Ketat di Grup Neraka
Christian Pulisic jadi andalan AC Milan di lini serang saat menjamu mantan klubnya Borussia dalam lanjutan Liga Champions dini hari nanti WIB. (AC MILAN.COM)

MILAN (RIAUPOS.CO)  - Pada matchday kelima Grup F Liga Champions 2023/2024, AC Milan akan menjamu Borussia Dortmund di Stadion Giuseppe Meazza, San Siro. Dilansir dari acmilan.com pada Selasa (28/11), pertandingan akan berlangsung pada Rabu (29/11), pukul 03:00 WIB.

Ini merupakan pertandingan krusial bagi kedua tim untuk memperebutkan tiket lolos ke babak 16 besar. Saat ini, Dortmund memimpin klasemen sementara Grup F dengan 7 poin, diikuti PSG (6 poin), Milan (5 poin), dan Newcastle (4 poin).


Empat tim ini diprediksi akan bertarung ketat hingga laga terakhir untuk memperebutkan dua tiket lolos dari Grup Neraka ini. Kedua tim tiba dengan modal kemenangan penting di pertandingan sebelumnya. Milan berhasil mengalahkan PSG 2-1, sementara Dortmund menundukkan Newcastle 2-0 di Signal Iduna Park.

Pada pertemuan pertama di Signal Iduna Park, Dortmund dan Milan bermain imbang 0-0. Kedua tim sama-sama gagal mencetak gol meski peluang tidak kurang.

 

Head To Head 5 Pertemuan Terakhir

05/10/2023 Dortmund 0-0 Milan (Liga Champions)
18/07/2017 Milan 1-3 Dortmund (International Champions Cup)
 

19/03/2003 Milan 0-1 Dortmund (Liga Champions)
12/12/2002 Dortmund 0-1 Milan (Liga Champions)
12/04/2002 Milan 3-1 Dortmund (UEFA Cup)

 

Pelatih Milan, Stefano Pioli, mengatakan, "Ini pertandingan yang sangat penting, sebuah titik balik di grup. Kami tahu betul tentang lawan kami, yang merupakan tim kuat dan bisa menimbulkan masalah,” ucapnya.

 “Namun, mereka juga bisa mendapat kesulitan. Kami harus waspada sepanjang pertandingan,” jelasnya.

Dalam pertandingan melawan PSG, AC Milan berhasil membalikkan keadaan setelah tertinggal di menit ke-9. Gol dari Rafael Leao dan Olivier Giroud membawa AC Milan meraih kemenangan pertamanya di grup ini.

Sementara itu, Dortmund menampilkan performa impresif dengan Niclas Fullkrug dan Julian Brandt mencetak gol ke gawang Newcastle. Dari segi statistik, Milan tak terkalahkan dalam tiga pertandingan terakhir di semua kompetisi, sedangkan Dortmund hanya kalah dua kali dalam 12 pertandingan terakhir.

Namun, dalam dua laga tandang terakhir di Liga Champions, Dortmund hanya meraih satu kemenangan. Sementara AC Milan, meski memiliki rekor kurang impresif dalam kompetisi Eropa, tampil kuat di San Siro.

Dalam dua laga kandang terakhir di Liga Champions, AC Milan meraih satu kemenangan dan satu imbang. Dalam konferensi pers, Pioli juga memberikan pujian kepada pemainnya, "Saya ingin melihat tim yang mengerahkan segalanya di lapangan.”

“Saya sangat yakin dengan para pemain saya, dan saya yakin mereka tidak akan mengecewakan saya. Mereka sudah siap dan fokus, dan mereka tahu betapa pentingnya hal ini,” pungkasnya.

Kapten AC Milan, Davide Calabria, juga memberikan pandangannya mengenai pertandingan ini, "Saya berharap kedua tim akan berusaha sekuat tenaga untuk menang.”

“Mereka banyak menyerang dan sangat bagus dalam serangan balik. Saya pikir pertandingan akan dimainkan dengan intensitas dan kecepatan tinggi, seperti biasa di Liga Champions,” pungkasnya.

Pertandingan ini bisa berakhir dengan skor apa saja mengingat kedua tim punya kemampuan menyerang yang tinggi. Milan berusaha memanfaatkan faktor kandang untuk meraih kemenangan, sementara Dortmund akan berjuang keras untuk mempertahankan posisi puncak klasemen.

 

Prediksi Susunan Pemain

AC Milan 4-3-3: Maignan; Hernandez, Thiaw, Tomori, Calabria; Reijnders, Musah, Loftus-Cheek; Pulisic, Giroud, Chukwueze.

Pelatih: Stefano Pioli.

Info skuad: Leao (cedera), Caldara (cedera), Pellegrino (cedera), Sportiello (cedera), Kalulu (cedera), Okafor (cedera), Bennacer (cedera), Kjaer (meragukan).

 

Borussia Dortmund:4-2-3-1 Kobel; Bensebaini, Schlotterbeck, Hummels, Wolf; Ozcan, Can; Brandt, Reus, Malen; Fullkrug.

Pelatih: Edin Terzic.

Info skuad: Nmecha (cedera), Duranville (cedera), Haller (meragukan), Adeyemi (meragukan).

Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook