BARCELONA (RIAUPOS.CO) - Vrus FIFA menghantam sejumlah klub raksasa usai jeda internasional. Pemain-pemain andalan mereka pulang membawa cedera setelah membela negara masing-masing.
Barcelona menjadi korban virus FIFA terparah September ini. Lima pemain mereka, Ronald Araujo, Jules Kounde, Memphis Depay, Frenkie de Jong, dan Ousmane Dembele mengalami cedera saat bermain untuk tim nasional.
Araujo mengalami masalah otot paha dan hanya bermain beberapa menit saat Uruguay menghadapi Iran di laga uji coba, 23 September lalu. Di hari yang sama, Konde cedera hamstring bersama Prancis saat menghadapi Austria.
Sehari berselang, giliran Memphis Depay dan Frenkie de Jong yang tumbang bersama Belanda saat mengunjungi Polandia. Sementara Dembele dilaporkan cedera saat Prancis menghadapi Denmark, 26 September lalu.
Dari lima cedera tersebut, Araujo, Kounde, dan Depay yang membuat Barca khawatir. Pasalnya, laporan menyebut keduanya kemungkinan besar akan absen setidaknya satu bulan.
Itu berarti, mereka harus melewatkan setidaknya tujuh pertandingan. Termasuk El Clasico kontra Real Madrid pada 16 Oktober dan dua pertandingan menghadapi Inter Milan di Liga Champions.
Araujo bahkan diprediksi bisa melewatkan lebih banyak laga lagi. Itu karena sang bek harus naik meja operasi dan diprediksi akan menepi setidaknya dua hingga tiga bulan.
Melihat daftar cedera mereka, Pelatih Barca, Xavi Hernandez akan sangat mencemaskan pertahanannya. Pasalnya, Hector Bellerin juga dilaporkan baru saja mengalami cedera dalam latihan. Dengan begitu, Xavi hanya punya satu stok bek kanan.(jpg)
Madrid juga mendapat serangan virus FIFA. Namun skala mereka lebih ringan dengan hanya dua pemain yang dilaporkan pulang membawa cedera. Kedua pemain itu adalah David Alaba dan Luka Modric.
Alaba mengalami cedera saat Austria menantang Prancis. Ia ditarik keluar di menit ke-70 oleh pelatih Ralf Rangnick. Fakta bahwa dia terlihat masih berlari ke luar lapangan setidaknya menjadi bukti itu bukan cedera yang buruk.
Sementara Modric, ia dilaporkan mengalami masalah otot di pinggulnya usai bermain 90 menit bersama Kroasia menghadapi Denmark dan Austria. Diario AS memprediksi pemain berusia 37 tahun itu akan absen selama seminggu.
Sumber lain menyebut waktu pemulihannya maksimal sepuluh hari. Itu berarti kapten Kroasia itu akan melewatkan pertandingan kontra Osasuna dan Shakhtar Donetsk.
Raksasa Serie A Italia juga terpapar virus FIFA. AC Milan dilaporkan harus merawat Sandro Tonali, Theo Hernandez, dan kiper Mike Maignan pasca jeda internasional. Tonali dan Hernandez cedera saat akan bergabung di timnas. Sementara Mike Maignan cedera saat mengawal gawang Prancis menghadapi Austria. Dalam laga itu, Maignan hanya bermain 45 menit.
Inter Milan tak ketinggalan berita buruk. Gelandang andalan mereka, Marcelo Brozovic mengalami cedera fleksor saat membantu Kroasia mengalahkan Austria Selasa lalu.
Ia diperkirakan akan absen hingga satu bulan dan menurut Il Corriere Dello Sport, Nerazzurri sangat marah pada Kroasia yang mereka tuduh memaksa Brozovic terus bermain meski baru pulih dari cedera.
Nasib sama dialami Juventus. Di tengah badai cedera yang memang sudah mendera, gelandang mereka, Fabio Miretti kembali dari tugas internasional dengan masalah pergelangan kaki kanan. Miretti yang jadi pilihan utama Massimiliano Allegri musim ini cedera bersama timnas Italia U-21 saat menghadapi Inggris awal pekan ini.
Dari Liga Inggris, klub-klub elite juga dibikin pusing oleh virus FIFA. Arsenal kini harus merawat Thomas Partey yang mengalami masalah lutut sebelum laga Ghana kontra Brasil. Selain Partey, pemuncak klasemen Premier League itu juga dibikin cemas oleh Kieran Tierney yang cedera kepala saat bermain untuk Skotlandia.
Chelsea sementara itu harus merawat Christian Pulisic pasca jeda internasional. Penyerang Amerika Serikat itu mengalami cedera jelang pertandingan melawan Jepang.
Virus FIFA juga menghantam duo Manchester yang akan melakoni laga derbi akhir pekan ini. Bek Manchester United Harry Maguire dan palang pintu Manchester City, John Stones sama-sama cedera saat membela Inggris menghadapi Jerman. Cristiano Ronaldo juga mengalami luka di wajah dan hidung bersama Portugal saat menghadapi Republik Ceko, namun ia masih bisa bermain kontra Spanyol.
Manajer City, Pep Guardiola sendiri sejak awal menegaskan bahwa jadwal padat tahun ini akan membuat pemain bertumbangan. “Begitulah adanya. Terutama karena jadwal yang luar biasa ini,” kata Pep di MEN.(amr/jpg)