PARIS (RIAUPOS.CO) - Ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto lolos ke babak 16 besar French Open (Prancis Terbuka) 2021 usai menaklukkan ganda putra Skotlandia, Alexander Dunn/Adam Hall, di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Selasa (26/10/2021).
Berstatus unggulan ketiga di turnamen ini, Fajar/Rian tak terlalu kerepotan menghadapi Dunn/Hall. Interval gim pertama ditutup pasangan Indonesia dengan skor 11-6.
Dunn/Hall sempat mampu memangkas jarak hingga tiga angka di interval kedua gim pertama dengan skor 9-12 dan 13-16, namun Fajar/Rian berhasil menjauh dari kejaran dan menutup gim pertama dengan kemenangan 21-14.
Fajar/Rian sempat mendapat perlawanan sengit di awal gim kedua. Dunn/Hall bahkan sempat unggul 2-1, namun Fajar/Rian mampu menunjukkan kelasnya dengan membalikkan skor 11-7 di jeda gim kedua.
Ganda putra Indonesia yang tampil apik di Thomas Cup itu masih tertalu tangguh bagi lawan dan terus mendulang poin hingga akhirnya sukses menutup kemenangan 21-14 di gim kedua.
Kemenangan dua gim langsung mengantar Fajar/Rian lolos ke babak 16 besar French Open. Pasangan Indonesia itu akan menghadapi pemenang duel Christo Popov/Toma Junior Popov (Prancis) vs Daniel Lundgaard/Mathias Thyrri (Denmark).
Sebelumnya, dua wakil Indonesia yakni Shesar Hiren Rhustavito dan Nita Violina/Putri Syaikah juga berhasil mengunci tiket ke babak 16 besar.
Hasil menggembirakan juga diraih tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung yang juga melaju ke babak 16 besar usai menyingkirkan wakil Denmark, Mia Blichfeldt.
Tunggal putri Indonesia tak gentar menghadapi Blichfeldt yang berstatus unggulan ketujuh di turnamen ini. Gregoria tampil percaya diri dan semakin menunjukkan kematangannya.
Bertanding di Stade Pierre de Coubertin, Gregoria Mariska sempat tertinggal 1-5 di gim pertama. Namun, pebulutangkis Indonesia itu mampu bangkit dan berbalik memimpin 11-9 di pertengahan laga.
Gregoria tak mau menyia-nyiakan momentum keunggulan dengan terus menekan lawan. Hasilnya, pemilik ranking 22 BWF itu berhasil menutup kemenangan dengan skor meyakinkan 21-13.
Tren positif berlanjut di gim kedua. Gregoria mampu mendominasi permainan dan membuat Blichfeldt kewalahan dan sukses mengunci kemenangan 21-12.
Kemenangan ini semakin mengukuhkan dominasi Gregoria atas Mia Blichfeldt. Dalam empat pertemuan terakhir, Gregoria tiga kali menang dan sekali kalah dari pebulutangkis Denmark itu.
Selanjutnya, Gregoria akan menghadapi wakil Denmark lainnya, Line Hojmark Kjaersfeldt, di babak 16 besar.
Sumber: BWF/PBSI/CNN/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun