Angka-angka inilah yang membuat Zukanovic begitu antusias, dan yakin bisa membendung setiap serangan Inter jika diturunkan dinihari nanti. ”Inter? Kami tidak takut,” kata Zukanovic percaya diri seperti dilansir La Gazzetta dello Sport.
”Kami bakal bekerja keras, dan melihat jika posisi dua bisa kami raih di akhir musim,” tuturnya.
Selain Zukanovic, Ljajic juga antusias. Apalagi, ini momen bagus baginya untuk mempermalukan eks klubnya itu di depan publik sendiri. Tidak jauh berbeda dengan Zukanovic, Ljajic menjadi roh lini tengah Nerazzurri sejak bergabung awal musim ini.
Gelandang yang memiliki kelebihan dalam mengirim passing akurat, kemampuan menembak jarak jauh, serta mengeksekusi free kick itu sudah mencetak tiga gol dan tiga assist dalam 22 laga di Serie A hingga saat ini.
”Ini bakal menjadi laga yang spesial buatku,” kata Ljajic seperti dilansir Football Italia.
”Aku mengalami dua tahun yang menyenangkan di Roma, pastinya bakal berpengaruh secara emosional. Namun, aku berusaha untuk memikirkan kontribusiku bagi Inter,” beber pilar timnas Serbia berusia 24 tahun itu. (apu/jpg)
Editor: Deni Andrian