JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Bursa transfer musim panas 2023 masih berjalan hingga saat ini dan akan ditutup tanggal 1 September sekarang. Banyak pemain-pemain bintang yang berpindah klub musim ini.
Klub-klub di Liga Arab Saudi secara mengejutkan merekrut banyak pemain-pemain bintang di bursa transfer musim panas 2023 ini. Namun, transfer pemain antar klub Eropa masih jadi yang termahal.
Mega bintang milik Paris Saint Germain, Kylian Mbappe juga masih sangat berpotensi untuk hengkang ke Real Madrid dengan harga yang fantastis. Selain itu, Lionel Messi juga sudah resmi bermain untuk Inter Miami dan secara dramatis mencetak gol kemenangan via free kick di menit 94 kontra Cruz Azul.
Berikut ini adalah 10 pemain dengan harga termahal di bursa transfer musim panas 2023 per 23 juli, dilansir dari Transfermarkt:
1. Declan Rice (West Ham ke Arsenal) EUR 116 juta / Rp 1,9 triliun
Transfer pemain termahal sejauh ini adalah Declan Rice yang dibeli Arsenal dari West Ham. Pemain 24 tersebut resmi menjadi termahal Inggris dan Arsenal sepanjang sejarah. Sebelum resmi berseragam The Gunners, Declan Rice sempat diincar Chelsea sejak bursa transfer musim lalu dan Manchester City yang sempat ingin membajak transfernya ke Arsenal di bursa transfer musim ini.
2. Jude Bellingham (Borussia Dortmund ke Real Madrid) EUR 103 juta / Rp 1,7 triliun
Di nomer dua ada nama Jude Bellingham yang dibeli Real Madrid dari Borussia Dortmund. Pemain berumur 20 tahun tersebut digadang-gadang akan menjadi salah satu pemain terbaik di Dunia. Di umurnya yang masih muda, pemain kelahiran Inggris tersebut masih punya banyak waktu untuk lebih berkembang lagi di Real Madrid. Di musim lalu, Jude Bellingham dinobatkan sebagai pemain terbaik Borussia Dortmund.
3. Kai Havertz (Chelsea ke Arsenal) EUR 75 juta / Rp 1,2 triliun
Selanjutnya ada nama Kai Havertz yang direkrut Arsenal dari tim rival sekotanya di London, Chelsea. Pemain kelahiran Jerman tersebut mencetak satu-satunya gol pada laga final saat Chelsea memenangkan gelar UEFA Champions League keduanya pada tahun 2021 kontra Manchester City. Sebelum resmi ke Arsenal Pemain 24 Tahun tersebut sempat diincar Real Madrid.
4. Dominik Szobozlai (Rb Leipzig ke Liverpool) EUR 70 juta / Rp 1,1 triliun
Di nomer empat ada transfer Dominik Szobozlai dari Rb Leipzig ke Liverpool. Pemain berpotensi yang masih 22 tahun ini tampil mengesankan selama membela Rb Leipzig. Hal itu membuat Liverpool berani menebus klausul pelepasan pemain kelahiran Hungary tersebut. Ditambah lagi, Liverpool akan kehilangan Jordan Henderson dan Fabinho di lini tengah. Posisi yang ditinggal 2 pemain tersebut akan diisi oleh Dominik Szoboszlai.
5. Mason Mount (Chelsea ke Manchester United) EUR 64 juta / Rp 1,071 triliun
Secara mengejutkan, Mason Mount memutuskan hengkang dari Chelsea dan bermain untuk Manchester United. Padahal, pemain 24 tahun tersebut sudah berseragam sejak berumur 6 tahun. Kepindahannya ke klub rival seperti Manchester United benar-benar membuat fans The Blues kecewa dengan keputusan yang dibuat Mason Mount.
6. Sandro Tonali (AC Milan ke Newcastle United) EUR 64 juta / Rp 1,071 triliun
Selanjutnya ada Sandro Tonali yang dibeli Newcastle United dari AC Milan. Gelandang kelahiran Italia tersebut tampil mengesankan selama membela AC Milan dan selalu menjadi pilihan utama di lini tengah Rossoneri. Saat ini, Sandro Tonali menjadi pemain Italia dengan transfer termahal sepanjang sejarah.
7. Christopher Nkunku (Rb Leipzig ke Chelsea) EUR 60 juta / Rp 1 triliun
Chelsea akhirnya bisa meresmikan kedatangan Christopher Nkunku dari Rb Leipzig. Pemain 25 tahun tersebut sebenarnya telah menyetujui kontrak 6 tahun bersama Chelsea sejak Desember 2022 lalu. Namun, dalam perjanjian, Christopher Nkunku baru akan bergabung di bulan Juli 2023. Pemain kelahiran Prancis tersebut juga menjadi topskor Bundesliga di musim lalu.
8. Manuel Ugarte (Sporting ke Paris Saint Germain) EUR 60 juta / Rp 1 triliun
Manuel Ugarte direkrut Paris Saint Germain dari Sporting. Sempat diincar Chelsea, Paris Saint Germain berhasil membajak dan berani membayar lebih mahal untuk menyelesaikan transfer dari Manuel Ugarte. Pemain 22 tahun asal Uruguay tersebut bermain sebagai gelandang bertahan.
9. Ruben Neves (Wolves ke Al-Hilal) EUR 55 juta / Rp 920 miliar
Selanjutnya ada Ruben Neves yang hengkang ke klub Liga Arab Al-Hilal dari Wolves. Klub-klub Liga Arab memang sedang gencar-gencarnya membeli pemain bintang semenjak Cristiano Ronaldo mulai bermain di Al-Nasr musim lalu. Di Al-Hilal, Ruben Neves akan bermain dengan mantan bintang Eropa lain seperti Kalidou Koulibaly dan Sergej Milinkovic Savic.
10. Andre Onana (Inter Milan ke Manchester United) EUR 52 juta / Rp 870 miliar
Terakhir ada nama Andre Onana yang dibeli Manchester United dari Inter Milan untuk menggantikan David De Gea yang memutuskan untuk hengkang setelah 12 tahun berseragam Red Devil dan mencari pengalaman baru. Andre Onana menjadi pilihan pelatih Erik Ten Hag karena mereka pernah bersama-sama saat di Ajax Amsterdam selama beberapa musim.
Itulah 10 pemain dengan transfer termahal di bursa transfer musim panas 2023, melansir dari Transfermarkt per 23 Juli 2023. Patut dinanti siapa yang paling bersinar bersama klub barunya. List diatas masih bisa berubah karena mengingat Kylian Mbappe dikabarkan akan dibeli Real Madrid dengan harga yang fantastis yakni EUR 200 juta atau setara Rp3,3 triliun.
Sumber: Jawapos.com
Editor: E Sulaiman