LIVERPOOL (RIAUPOS.CO) - Pertandingan di Anfield kerap menjadi mimpi buruk bagi para rival Liverpool. Bahkan musim ini The Reds belum terkalahkan di laga home. Hal ini jelas menjadi tantangan yang tak mudah bagi West Ham pada babak 8 besar Carabao Cup di Stadion Anfield, Liverpool, Kamis (21/12)pukul 03.00 WIB.
Musim ini West Ham juga sudah pernah merasakan betapa angkernya Stadion Anfield. The Hammers kalah 1-3 dalam laga away pekan ke-6 Liga Inggris. Salah satu hal menarik jelang lanjutan Piala Liga Inggris kali ini adalah Liverpool yang baru saja gagal memetik angka penuh di Anfield.
Pekan lalu mereka The Reds ditahan imbang tanpa gol oleh Manchester United. Itu adalah kali pertama Liverpool gagal menang di Anfield pada musim ini. Musim ini Liverpool sempat punya catatan sempurna selalu menang di kandang, baik saat mereka bermain di Liga Inggris, Europa League, maupun Carabao Cup.
Hasil imbang kontra Manchester United juga menandai untuk pertama kalinya Liverpool gagal mencetak gol di Anfield pada musim ini. Dari 11 laga home sebelumnya, The Reds berhasil melesakkan total 35 gol atau 3,2 per laga. Liverpool tentu berambisi kembali ke jalur kemenangan di laga kandang mereka. Melawan United pekan lalu sejatinya performa Liverpool juga tidak buruk. Mereka melepaskan total 34 tembakan, tapi tak ada yang berujung gol.
“Karena kami bermain di kandang, sehingga kami perlu 3 poin. Tapi sayangnya, kami hanya mendapatkan 1 poin. Tapi kami harus tetap positif dan siap untuk pertandingan berikutnya,” ucap gelandang Wataru Endo, dikutip dari laman resmi Liverpool.
West Ham datang dengan 2 hasil bagus. Usai sempat kalah 5 gol tanpa balas dari Fulham, West Ham langsung berbenah. Hasilnya, mereka bisa mengalahkan Freiburg 2-0 dan Wolves 3-0 pada 2 pertandingan setelahnya.
Salah satu hal yang membuat pelatih David Moyes senang adalah 2 kali torehan clean sheet yang dibukukan West Ham. Laga kontra Wolves membuat West Ham menorehkan 6 clean sheet dari 25 laga musim ini. Ini jelas menjadi modal bagus jelang away ke Anfield. “Secara pertahanan saya pikir kami bisa lebih baik lagi. Di sisi lain, kami juga kian menunjukkan ketajaman di lini depan,” ucap Moyes.
Rotasi pemain bisa saja dilakukan kedua tim pada laga ini. Liverpool berpeluang menurunkan pemain pelapis seperti Caoimhín Kelleher, Jarell Quansah, Harvey Elliott, dan Curtis Jones, sejak menit awal. Bagi West Ham, jumlah rotasi pemain mungkin tidak sebesar Liverpool. Thilo Kehrer dan Pablo Fornals berpeluang dimainkan sebagai starter.(eca)
Laporan JPG, Liverpool