INGIN SELESAI DI WAKTU NORMAL

THAILAND v INDONESIA

Olahraga | Kamis, 19 Mei 2022 - 09:21 WIB

THAILAND v INDONESIA
Egy Maulana Vikri (ISTIMEWA)

NAM DINH (RIAUPOS.CO) - Sepanjang perhelatan SEA Games, Indonesia sudah 21 kali bertemu Thailand. Dalam 21 pertandingan itu, Indonesia baru bisa lima kali mengalahkan Thailand. Sisanya, 14 kali Thailand pertandingan berakhir imbang.

Pelatih Indonesia Shin Tae-yong (STY) akan berusaha memperbaiki catatan buruk tim besutannya atas Thailand di ajang SEA Games. Upaya itu akan diwujudkan saat kedua tim bertanding dalam partai semifinal SEA Games 2021 Vietnam. Pertandingan tersebut akan dihelat, Kamis (19/5) ini pukul 16.00 WIB di Stadion Thien Truong, Nam Dinh.


STY sudah menganalisis cara bermain calon lawannya itu. Dia hadir langsung di Stadion Thien Truong saat Thailand mengalahkan Laos dengan skor 1-0 dalam pertandingan pemungkas Grup B (16/5). Menurut pelatih asal Korea Selatan tersebut, Thailand merupakan tim yang memiliki daya serang kuat dan pertahanan tangguh.  Hal itu terlihat dalam rekam jejak Thailand sepanjang mengarungi fase penyisihan. Negeri Gajah Putih itu sudah mencetak 12 gol dan hanya kebobolan dua kali. Dan, di ajang SEA Games ke-31 ini, baru ada satu tim yang sanggup memasukkan dua bola ke gawang Thailand. Yakni, Malaysia.

Meski Thailand memiliki kekuatan yang mengerikan, STY sama sekali tidak gentar. Dia sudah menyiapkan barisan pertahanan yang akan menyulitkan ruang gerak Thailand. Pelatih 51 tahun itu optimistis pertahanan timnya sulit ditembus Thailand meski tidak diperkuat Asnawi Mangkualam Bahar.

"Asnawi tidak bisa dimainkan karena terkena akumulasi kartu kuning. Sebagai gantinya, ada Ilham Rio Fahmi. Memang performa Rio Fahmi pada pertandingan pertama Grup A melawan Vietnam tidak begitu baik. Tapi, setelah laga itu, performanya semakin meningkat," tutur mantan pelatih tim nasional Korea Selatan tersebut.

STY juga optimistis bisa membongkar kukuhnya barisan pertahanan Thailand. Kepercayaan dirinya meningkat seiring dengan kembalinya winger Saddil Ramdani ke skuad Merah Putih. Kehadiran Saddil diharapkan membuat daya gedor Indonesia semakin tajam. "Saya berharap kami bisa memenangi pertandingan dalam waktu 90 menit," ucap pelatih kelahiran Yeongdeok, Gyeongbuk, Korea Selatan, itu.

STY berharap pertandingan Indonesia kontra Thailand tidak berlanjut ke extra time dan adu penalti. Menurut mantan pemain sekaligus pelatih Seongnam Ilhwa Chunma tersebut, perpanjangan waktu akan sangat melelahkan.(fiq/c17/ali/jpg)  

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook