PADANG (RIAUPOS.CO) - Tim putra Riau membuka jalan ke perempatfinal setelah berhasil mengalahkan DKI Jakarta dalam pertandingan pertama cabang sepaktakraw nomor quadrant Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas) di GOR Universitas Negeri Padang (UNP), Kampus Air Tawar, Padang, Jumat (18/11/2022) pagi.
Untuk nomor quadrant ini, tim putra Riau berada di grup lumayan berat, yakni Grup B bersama DKI, Gorontalo, dan Bengkulu. Kemenangan ini menjadi modal bagi Dion Pramudana dkk yang akan menghadapi pertandingan kedua pada Jumat sore menghadapi tim kuat Gorontalo.
Pelatih tim sepaktakraw Riau, Amirul menjelaskan, dalam Pomnas tahun ini Riau membawa 6 pemain putra dan 5 putri. Mereka adalah Fikri Andesa, Dion Pramudana, Andri Ramadan Saputra, Julida Fitra, Azman, dan Tri Ramadhan untuk putra. Sedangkan di bagian putri adalah Ayu Sakira, Wan Anisa, Nabila, Nurul, dan Rofiqoh.
Sayangnya, karena jadwalnya bertabrakan dengan Porprov Riau di Kuantan Singingi, semua pemain tidak bisa berangkat bersamaan karena pemain-pemain dari Bengkalis masih bertanding di Porprov. Dari 11 pemain yang masuk tim, baru 7 pemain yang berangkat pada Kamis siang. Empat lagi menyusul setelah partai final terakhir nomor beregu selesai dipertandingkan di Porprov pada Jumat ini bersama pelatih Supardi Hutabarat.
"Untuk putri belum lengkap dan belum bisa main karena baru tiga pemain. Saya meminta panitia untuk putri, Riau main pertama pada hari Sabtu. Alhamdulillah disetujui karena kami memang kurang pemain dan menunggu selesai final Porprov dulu. Untuk putra kami masih menunggu Andri Ramadan Saputra dan Tri Ramadhan yang masih memperkuat Bengkalis di final Porprov," jelas Amirul saat dihubungi Riaupos.co di Padang, didampingi ofisial lainnya, Jufri.
Pada Pomnas 2022 ini Riau akan turun di tiga nomor putra-putri, yakni quadrant, beregu, dan dobel event. Di nomor beregu, tim putra berada di Grup D bersama Sulawesi Tenggara (Sultra), Kalimantan Barat (Kalbar), dan Sulawesi Selatan (Sulsel). Sedang di dobel event berada di Grup A bersama Jawa Timur (Jatim) dan Sulsel.
Untuk putri, di nomor quadrant berada di Grup D bersama Sulsel dan Jambi. Di nomor beregu berada di Grup D bersama Jawa Barat (Jabar) dan Jawa Tengah (Jateng). Sedangkan di dobel event satu grup dengan Sulsel dan DKI Jakarta di Grup A.
Menurut Amirul, pertandingan ini akan menjadi berat bagi Riau karena tenaga para pemainnya sudah diperas di Porprov. Kemudian pertandingan yang hanya tiga hari sampai 20 November, membuat satu nomor harus diselesaikan satu hari.
"Namun saya berharap para pemain tetap punya semangat tinggi untuk bisa mendapatkan prestasi terbaik," jelas pelatih yang ikut menangani tim Indonesia di Kings Cup Thailand 2022 ini.
Laporan: Hary B Koriun
Editor: Rinaldi