UEFA NATIONS LEAGUE

Kalahkan Bosnia, Belanda Buka Peluang ke Semifinal

Olahraga | Senin, 16 November 2020 - 06:08 WIB

Kalahkan Bosnia, Belanda Buka Peluang ke Semifinal
Kapten Timnas Belanda, Georginio Wijnaldum, mencetak dua gol untuk mengantar timnya menang 3-1 atas Bosnia-Herzegovina dalam pertandingan Grup 1 UEFA Nations League di Amsterdam Arena, Senin (16/11/2020) dini hari WIB. (AFP/DAILY MAIL)

AMSTERDAM (RIAUPOS.CO) – Timnas Belanda meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 3-1 saat menjamu Bosnia-Herzegovina dalam lanjutan UEFA Nations League 2020-2021. Belanda unggul cepat dalam laga ini karena Georginio Wijnaldum mencetak dua gol sebelum memasuki menit ke-20.

Tambahan tiga poin ini membuat Belanda memimpin klasemen Grup 1 dengan nilai 8 hasil dari dua kemenangan, dua kali seri dan sekali kalah. Poin Belanda ini hanya terpaut satu nilai dengan Polandia dan dua poin dari Italia di peringkat ketiga. Saat berita ini ditulis, kedua negara tersebut sedang bertarung.


Dengan hanya juara grup yang lolos ke semifinal, pertandingan terakhir keempat negara tersebut akan menentukan siapa yang berhak lolos. Di pertandingan akhir pada 19 November nanti, Belanda akan melawan Polandia dan Italia akan berhadapan dengan Bosnia. Kans Italia akan lebih bagus kalau berhasil mengalahkan Polandia karena Bosnia yang dihadapi dalam pertandingan terakhir sudah pasti tersingkir dan degradasi ke League B.

Laga baru berjalan enam menit dan Belanda sudah langsung mencetak gol. Permainan apik ditampilkan oleh De Oranje hingga akhirnya mereka dapat menembus kotak penalti Bosnia dengan mudah menggunakan umpan-umpan pendek.

Puncaknya, Denzel Dumfries menyodorkan umpan tarik ke ruang kosong, yang sesaat kemudian langsung diisi oleh Giorginio Wijnaldum. Tanpa pengawalan dan hanya tinggal berhadapan dengan kiper, Wijnaldum melepaskan tembakan yang berujung gol untuk tuan rumah.

Belanda menggandakan keunggulannya menjadi 2-0 saat laga memasuki menit ke-13. Lagi-lagi Wijnaldum mencetak gol. Kali ini ia menanduk umpan silang yang dikirimkan Steven Berghuis ke tiang jauh. Umpan matang tersebut dituntaskan Wijnaldum tanpa kesalahan.

Memasuki babak kedua, Belanda masih terus menampilkan permainan menyerang. Depay langsung membuka peluang dengan memberika umpan terobosan kepada Berghuis. Sayangnya, nama kedua gagal mengkinversi peluang itu menjadi gol karena sepakannya masih bisa diblok Ibrahim Sehic.

Peluang kembali diperoleh Belanda pada menit ke-52. Kali ini Depay melakukan tusukan dari sisi kiri dan kemudian melakukan cut-inside. Begitu mendapat celah, ia pun melayangkan tembakan ke pojok kiri bawah gawang Bosnia. Akan tetapi, Sehic masih bisa menjangkau bola.

Belanda baru bisa memperlebar keunggulannya di menit ke-55. Dumfries melepaskan umpan silang mendatar kepada Memphis Depay yang sudah menunggu di muka gawang. Tanpa kesulitan berarti, penyerang Olympique Lyon itu hanya tinggal menjulurkan kakinya dan membawa Belanda menjauh 3-0.

Meski tertinggal tiga gol, namun Bosnia pantang menyerah. Tim tamu memperkecil ketertinggalannya di menit ke-63. Smail Prevljak dengan sukses melepaskan tembakan mendatar ke dalam gawang Tim Krul setelah mendapat umpan tarik dari Vladan Danilovic.

Di sepanjang sisa pertandingan, Belanda kembali menekan Bosnia dengan harapan dapat menambah gol. Sayangnya hal ini tak terwujud. Pertandingan usai dengan skor 3-1 untuk kemenangan Belanda atas Bosnia.

SUSUNAN PEMAIN

Belanda: Tim Krul; Denzel Dumfries, Stefan de Vrij, Daley Blind, Owen Wijndal; Davy Klaassen, Georginio Wijnaldum, Frenkie de Jong; Steven Berghuis, Luuk De Jong, Memphis Depay.

Cadangan: Marco Bizot, Joel Drommel, Hans Hateboer, Joel Veltman, Sven Botman, Patrick van Aanholt, Ryan Babel, Quincy Promes, Ryan Gravenberch, Calvin Stengs, Donyell Malen, Donny van de Beek.

Bosnia-Herzegovina: Ibrahim Sehic; Branimir Cipetic, Amir Hadziahmetovic, Sinisa Sanicanin, Sead Kolasinac; Gojko Cimirot, Miralem Pjanic, Rade Krunic; Edin Visca, Armin Hodzic, Amer Gojak.

Cadangan: Adi Adilovic, Kenan Piric, Advan Kadusic, Darko Todorovic, Benjamin Tatar, Smail Prevljak, Vladan Danilovic, Amar Rahmanovic, Adnan Kovacevic, Irfan Hadzic, Stjepan Loncar, Almedin Ziljkic.

Sumber: Soccerway/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun
 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook