BARCELONA (RIAUPOS.CO) - Sebuah kabar baik datang bagi Juventus. Penyerang incaran mereka, Memphis Depay, dikabarkan siap dilepas oleh Barcelona di musim dingin ini.
Nama Depay memang dilaporkan sedang masuk incaran Juventus. Sang penyerang ingin direkrut untuk memperkuat lini serang Juventus yang sedang pincang akibat cedera.
Juventus dilaporkan mulai menjalin komunikasi dengan Barcelona. Mereka berharap bisa memboyong Depay ke Turin di musim panas ini.
BT Sport mengklaim bahwa keinginan Juventus itu bisa jadi kenyataan. Karena Barcelona kini bersedia melepas sang pemain.
Menurut laporan tersebut, Xavi mengizinkan Depay untuk pindah ke Juventus. Karena sang winger tidak masuk dalam rencananya.
Xavi menilai gaya bermain pemain timnas Belanda itu tidak cocok dengan skema yang ia rancang. Sehingga Depay belakangan ini lebih sering duduk di bangku cadangan.
Selain itu Barcelona kini sudah memiliki Ferran Torres. Jadi kehadiran Depay semakin tidak dibutuhkan El Blaugrana.
Menurut laporan tersebut, Juventus saat ini mempersiapkan proposal perekrutan Depay. Mereka berencana meminjam sang pemain lebih dulu.
Proposal yang mereka tawarkan ke Barcelona adalah peminjaman selama enam bulan. Di akhir masa peminjaman Juventus akan mendapatkan opsi pembelian permanen.
Barcelona dilaporkan tidak keberatan dengan tawaran itu. Namun mereka masih akan mendiskusikan berapa mahar peminjaman yang harus dibayarkan Juventus.
Semenjak bergabung dengan Barcelona, Depay sebenarnya tampil cukup apik. Ia produktif dalam menciptakan gol dan assist bagi rekan-rekan setimnya.
Sejauh ini eks MU itu sudah bermain 23 kali untuk Barcelona. Ia telah mengemas delapan gol dan tiga assist bagi El Blaugrana.
Namun, kedatangan Xavi nampaknya mengubah nasib mantan pemain Lyon ini di Barcelona. Xavi melakukan pendekatan berbeda dengan pendahulunya, Ronald Koeman, yang membawa Depay ke Barcelona. Di bawah Koeman, Depay punya peran dominan. Namun kini semua sudah berakhir.
Sumber: BT Sport/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun