SEPAKBOLA DUNIA

Kasus Antony-Paqueta: Serasa Buang Jersey Timnas Brasil ke Tempat Sampah

Olahraga | Jumat, 08 September 2023 - 03:02 WIB

Kasus Antony-Paqueta: Serasa Buang Jersey Timnas Brasil ke Tempat Sampah
Winger Antony tidak masuk skuad Brasil untuk dua laga awal kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol. (NELSON ALMEIDA/AFP-JEWEL SAMAD/AFP)

LONDON (RIAUPOS.CO) – Secara kualitas, Antony dan Lucas Paqueta tidak diragukan lagi layak berada dalam skuad timnas Brasil. Apalagi, Antony dan Paqueta bermain di klub top Premier League. Masing-masing Manchester United dan West Ham.

Namun, untuk dua laga awal kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol, Antony-Paqueta tidak masuk pilihan pelatih interim Fernando Diniz. Pertimbangannya bukan teknis, melainkan nonteknis. Dua pemain itu sama-sama tersandung kasus.


Antony kembali mendapat panggilan dari kepolisian atas tudingan melakukan tindak kekerasan dan ancaman kepada mantan kekasihnya, Gabriela Cavallin. Akibat perlakuan Antony, Cavallin mengalami luka di kepala dan implan payudaranya rusak.

Posisi Antony pun telah digantikan striker Arsenal, Gabriel Jesus. Di sisi lain, United juga didesak untuk memutus kontrak Antony sebagaimana keputusan tidak memakai jasa striker Mason Greenwood dalam kasus yang hampir serupa.

Untuk Paqueta, pemain 26 tahun itu sudah sejak awal musim menjalani investigasi atas tudingan keterlibatan dalam kasus judi. Ada akun situs judi yang menempatkan taruhan Paqueta menerima kartu kuning jelang laga berakhir saat menghadapi AFC Bournemouth dalam matchweek pertama Premier League (12/8). Dalam laga yang berakhir seri 1-1 tersebut, Paqueta menerima kartu kuning pada menit ke-90+4.

”Padahal, dia (Paqueta) adalah pemain yang saya suka. Saya mempunyai kesan yang baik terhadapnya,” kata Diniz kepada BBC Sport.

Selain diselidiki FA (PSSI-nya Inggris), Paqueta diinvestigasi badan bentukan otoritas Brasil yang mengurusi kasus pengaturan skor dan bursa taruhan sepak bola.

Kasus yang menerpa Antony-Paqueta disebut pandit UOL Walter Casagrande memperburuk citra Selecao. Selain belum menorehkan prestasi lagi, pemainnya punya attitude buruk.

”Seolah-olah jersey timnas Brasil layak untuk dibuang ke tempat sampah gara-gara rapor negatif di luar lapangan,” cetusnya.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook