REKOR INDIVIDU DAN KLUB

Sensasi Haaland

Olahraga | Kamis, 08 September 2022 - 09:17 WIB

Sensasi Haaland
Selebrasi Erling Haaland usai mencetak gol untuk Manchester City dalam pertandingan Grup G Liga Champions lawan Sevilla pada 7 September 2022. (ANTARA/AFP/CRISTINA QUICLER)

Sevilla (RIAUPOS.CO) - Erling Haaland belum berhenti menebar sensasi dan pesona. Sejak kedatangannya awal musim ini di  Etihad Stadium, kandang Manchester City, dia tak henti-henti mendulang gol demi gol.

Rabu (7/9) dini hari WIB di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, si jangkung kekar ini kembali beraksi. Dua brace-nya dari empat gol City di laga perdana Grup G, menghadirkan sejumlah rekor baik secara individu maupun untuk klub.


Hingga tujuh laga mutakhir yang dilaluinya, pemuda 22 tahun itu sudah mengemas 12 gol di semua kompetisi. Dia menjebol gawang Los Nervionenses di menit ke-20 dan 67. Sedang dua gol City lainnya dibuat oleh Phil Foden dan Ruben Diaz.

Berkat dua gol itu, Haaland kini berstatus pemain City pertama yang mampu mencetak gol dalam laga debut di Premier League dan Liga Champions.

Dia juga menjadi pemain keempat yang  mencetak gol di laga pertama Liga Champions bersama tiga tim berbeda. Yakni RB Salzburg, Borussia Dortmund dan Manchester City. Bintang asal Norwegia tersebut menyamai torehan Fernando Morientes, Javier Zaviola dan Zlatan Ibrahimovic.

Dirangkum dari Whoscored, Haaland dalam laga tersebut membukukan tujuh tembakan. Dan tiga di antaranya mengarah ke gawang, dan dua yang berbuah gol. Selain itu, Haaland juga mencatatkan akurasi umpan sukses sebesar 100 persen, plus menciptakan dua umpan kunci.

Khusus untuk Liga Champions, dia juga punya catatan yang impresif. Setelah memainkan 20 laga, catatan gol Haaland jauh lebih baik dibanding Lionel Messi maupun Cristiano Ronaldo.

Kini, Haaland telah mencetak 25 gol di Liga Champions. Haaland mencapainya hanya dari 20 laga. Ya, jumlah gol Haaland lebih banyak dari laga yang dimainkan.

Cristiano Ronaldo belum mampu mencetak gol dari 20 laga pertamanya di Liga Champions. Pada awal karier, Ronaldo bermain sebagai winger. Sementara, Karim Benzema mencetak 12 gol dan Robert Lewandowski mencetak 11 gol.

Saat ini, gelar top skor sepanjang masa Liga Champions masih dikuasai Ronaldo dengan 140 gol. Sementara, Lionel Messi berada di urutan kedua dengan 125 gol. Sedang Benzema dan Lewandowski sama-sama telah mencetak 26 gol.

Haaland masih sangat muda dan punya jalan karier yang bagus. Dia selalu menjadi pilihan utama di klub yang dibela. Dengan demikian dia memiliki peluang melewati catatan gol sejumlah penyerang top di atas.(zed)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook