CABOR RENANG PORWIL SUMATRA

Riau Kembali Targetkan Dulang Medali

Olahraga | Selasa, 07 November 2023 - 14:40 WIB

Riau Kembali Targetkan Dulang Medali
Atlet Cabor Renang Riau usai mendapatkan medali di venue Kolam Renang Aquatic Centre, Sport Centre Rumbai - Pekanbaru, Senin (6/11/2023). (FOTO: PORWIL XI UNTUK RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Memasuki hari ketiga pertandingan, Selasa (7/11/2023), cabang olahraga (Cabor) Renang Riau kembali akan menargetkan emas. Pasalnya, di hari ketiga ini akan ada 8 nomor yang akan diperlombakan dan akan menyelesaikan babak final. 

Yakni di nomor 200 meter gaya dada putra, 200 meter gaya dada putri, 50 meter gaya punggung putra, 50 meter gaya punggung putri, 100 meter gaya kupu-kupu putra, 100 meter gaya kupu-kupu putri, 1500 meter gaya bebas putra, serta 800 meter gaya bebas putri.


Pengurus Provinsi (Pengprov) Aquatic Indonesia (AI) Riau di hari ketiga kembali menargetkan bisa menambah minimal 3 emas lagi.

"Dari 8 perenang Riau yang turun hari ini, berdasarkan hasil catatan waktu di babak penyisihan pagi tadi, mereka memiliki peluang 3 hingga 4 medali emas yang bisa diraih. Mudah-mudahan catatan waktu di babak penyisihan tadi tidak berkurang tapi malah meningkat,"kata Ketua Harian Aquatic Riau Deni Ermanto.

Ia mengungkapkan, perenang Riau memiliki peluang besar untuk meraih medali. Namun diakuinya jajaran pelatih tidak ingin membebani atlet, dan berharap mereka bisa tampil dengan sebaik mungkin. 

"Dari dua hari pertandingan hasil kita trennya sangat baik. Hari ini ada vanessa, ada Faizal, Dimas, Alhamdi, dan Diva yang akan turun. Kita berharap para atlet capai best timenya dan lolos limit PON," harapnya. 

Untuk diketahui, saat ini Renang Riau telah mengumpulkan 9 medali emas, 3 perak dan 3 perunggu. 4 medali emas.
Medali emas Riau di cabang Renang diperoleh dari nomor 200 meter gaya punggu putri atas nama Fany Rahmadani Putri. M Ricky Pratama Wirahadi Putra di 50 meter gaya bebas putra. Anandia Treciel Vanessa Efatoh di nomor 400 meter gaya ganti perorangan putri.

Selanjutnya, nomor 4 x 200 meter gaya bebas estafet putra yang bermaterikan Dziamar Alfath Muhammad, Dimas Prayugo, Faizhal Dewantara, dan M Rijky Pratama Wira Hadi Putra, dan nomor 4 x 200 meter gaya bebas estafet putri dengan materi Fany Rahmadani Putri, Lovely Quinsha, Keisha Septya Ardina, dan Anandya Treciel Vanessa Efatoh.

Medali emas juga dipersembahkan oleh  M Ricky Pratama Wirahadi Putra di nomor 200 meter gaya bebas putra.  Selanjutnya Anandia Treciel Vanessa Evatoh mendapatkan 2 medali emas, pertama dinomor 50 meter gaya kupu-kupu putri dan 100 meter gaya dada putri.

Kemudian, emas yang keempat dipersembahkan oleh Faizhal Dewantara dari nomor 100 meter gaya dada putra.
Sementara itu 3 perak masing-masing diraih oleh Lovely Quinsha di nomor 200 meter gaya bebas putri, Dimas Prayugo di nomor 200 meter gaya bebas putra. Dan dari nomor 4 x 100 meter putri yang bermaterikan Fany Rahmadani Putri, Lovely Quinsha, Diva Anggaraini dan Anandia Treciel Vanessa Efatoh. 

Sedangkan 3 perunggu dari Renang, masing masing pada nomor 400 meter gaya ganti perorangan putri atas nama Diva Anggaraini, Keisha Septia Ardina di nomor 200 meter gaya punggung putri, serta oleh Ageng Aulia Putri Umarindaru yang turun di nomor 100 meter gaya dada putri.


Laporan: Dofi Iskandar (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook