PORWIL SUMATRA 2023

Tim Sepakbola Riau Taklukkan Bengkulu 5-0

Olahraga | Minggu, 05 November 2023 - 17:04 WIB

Tim Sepakbola Riau Taklukkan Bengkulu 5-0
Ket foto: Pertandingan Cabang Olahraga (cabor) Sepakbola, Pekan Olahraga Wilayah (porwil) Sumatera XI 2023, Riau (kuning) vs Bengkulu (hitam), di Stadion Utama Riau, Ahad (5/11/2023). (PORWIL XI UNTUK RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Tim sepakbola Riau berhasil menaklukkan Bengkulu 5-0 pada pelaksanaan Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera XI 2023 di Stadion Utama Riau, Jalan Naga Sakti, Pekanbaru, Ahad (5/11/2023).

Tim Riau besutan mantan pemain PSPS Riau, Amrizal itu tampil all out, terbukti pertandingan baru berjalan 14 menit gelandang serang Riau, Rahmad Fadilah berhasil membuka skor melalui tendangan keras hinggal gagal dihalau oleh kiper Porwil Bengkulu Muhammad Faisal.


Permainan apik terus diperagakan oleh  para gelandang Riau, terbukti dimenit ke 40 mendapat bola passing menawan, si gelandang pengangkut air Zacky Fathan berhasil mengarahkan bola ke tiang sudut kanan atas hingga tidak dapat dihalau kiper Bengkulu, M Faisal.

Selanjutnya hanya berselang 5 menit pemain belakang Riau Enrico Delfiendra juga turut menyumbangkan gol melalui tendangan kerasnya yang kembali menghujam gawang Porwil Bengkulu  M Faisal.

Tidak ada perubahan di babak kedua, masih dengan tempo serangan yang sama Riau kembali menguasai lini tengah dn hal tersebut tak pelak seting kali membuat kubu lawan bermain keras.

Hingga akhirnya di menit ke 60 gelandang pekerja keras Riau Pramudya Dwi Trendy berhasil menambah gol ke 4 Riau memalui sontekan ciamiknya hingga memperdaya penjaga gawang Bengkulu, M Faisal.

Alih-alih mengejar ketertinggalan, tim sepakbola Bengkulu malah kembali menelan pil pahit setelah sang kapten Dito Erlangga melakukan pelanggaran keras dikotak pinalti di menit ke 78, tim sepakbola Riau kembali sukses menambah gol kemenangan. 

Sebelumnya, tim Sepakbola Bangka Belitung (Babel) berhasil meraih poin penuh atas lawannya Sumatera Selatan (Sumsel) di partai penyisihan grup B.

Keunggulan dengan skor 1-0 menjadi langkah awal untuk menghantarkan Babel menjadi juara grup B dan berhak melaju ke babak Semi Final, Selasa (12/11/2023) mendatang. Sementara itu, Sumsel harus menelan pil pahit atas kekalahannya.

Tim sepakbola Sumsel harus berjuang berat kembali untuk bisa lolos dengan menghadapi dua laga berikutnya menghadapi Sumbar dan Kepri. Pertandingan keduanya berlangsung sengit di mana keduanya saling jual beli serangan. Akhirnya gol diciptakan oleh Farhan Maulana pada menit ke-52. Skor berakhir 1-0 hingga berakhir babak kedua.

Saat ini tengah berlangsung di partai penyisihan grup B lainnya, berhadapan antara Kepulauan Riau vs Sumatera Barat. Pertandingan masih berlangsung di babak kedua, dengan skor sementara 3-2 untuk keunggulan Sumbar.

Pada babak penyisihan grup A akan berlangsung nanti siang, berhadapan antara tim sepakbola Riau vs Bengkulu pukul 13.45 WIB, dan babak penyisihan selanjutnya berhadapan antara Lampung vs Jambi pada pukul 16.00 WIB.

Sekjen Asprov PSSI Bangka Belitung Nur Arrohim mengatakan, Bangka Belitung memimpin Grup B. "Alhamdulilah kita berhasil meraih poin penuh dilaga perdana menghadapi Sumatera Selatan dengan skor 1-0," kata Nur Arrohim.


Laporan: Dofi Iskandar (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook