MOTOGP 2022

Sengit, Bastianini Juara Seri Pembuka

Olahraga | Senin, 07 Maret 2022 - 10:35 WIB

Sengit, Bastianini Juara Seri Pembuka
Pembalap Gresini Racing MotoGP asal Italia Enea Bastianini (kanan) sempat bersaing sengit dengan pembalap Repsol Honda asal Spanyol Marc Marquez di Sirkuit Internasional Losail, Ahad (6/3/2022). (KARIM JAAFAR/AFP)

LOSAIL (RIAUPOS.CO) - Pembalap Gresini Ducati, Enea Bastianini tampil gemilang dan menjadi juara pada seri pembuka MotoGP 2022 di Sirkuit Internasional Losail, Qatar, Ahad (6/3). Bastianini memukau di akhir balapan kali ini.

Dia berhasil merebut podium utama setelah melewati momen yang menarik.


Mengawali balapan dari posisi kedua, Bastianini tampil cukup aman di awal-awal lap. Ia sempat tercecer di posisi empat dan terlibat duel sengit melawan Marc Marquez (Repsol Honda).

Namun, duel sengit terjadi antara Pol Espargaro dengan Bastianini pada lima putaran terakhir balapan. Namun, Bastianini tak membiarkan pesaingnya nyaman. Bastianini melakukan akselerasi di tikungan. Dia berhasil mendapat posisi bagus, dan Pol Espargaro kehilangan kendali sampai keluar lintasan.

Mengalami situasi seperti itu, Pol Espargaro sampai turun ke urutan ketiga. Karena Brad Binder berhasil merebut tempat kedua pada balapan ini. Tak banyak yang bisa dilakukan oleh Pol Espargaro ketika balapan tersisa empat putaran lagi. Dia harus menerima kenyataan finis pada urutan ketiga.

Sementara itu, Aleix Espargaro (Aprilia Racing) tampil impresif dengan menempati posisi empat, dan Marcquez melengkapi posisi lima besar. Duo Suzuki, Joan Mir dan Alex Rins, finis di posisi enam dan tujuh. Sedangkan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) di posisi delapan.

Johann Zarco (Pramac Ducati) dan Takaaki Nakagami (LCR Honda) masing-masing finis di posisi sembilan dan 10.

Bagi Bastianini, ini adalah kemenangan pertamanya di kelas MotoGP. Uniknya, Bastianini mengendarai sepeda motor Ducati Desmosedici GP21 atau spek 2021. Namun mampu menjaga performa hingga menyentuh finis pertama.

Menariknya, kemenangan Bastianini kental bernuansa Indonesia. Hal ini dapat dilihat dari sejumlah sponsor yang memang berasal dari Indonesia seperti Federal Oil, Aspira, dan Antangin, hingga Wonderfull Indonesia. Juga ada KYT, helm asli Indonesia.(int/das)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook