INDONESIA TERBUKA 2018

Satu Tempat ke Babak Final Berhasil Dikunci Owi/Butet

Olahraga | Jumat, 06 Juli 2018 - 18:00 WIB

Satu Tempat ke Babak Final Berhasil Dikunci Owi/Butet
Tontowi Ahmad /Liliyana Natsir. (NET)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Jumat (6/7/2018), satu tempat pada babak semifinal berhasil menjadi milik Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir setelah menang pada babak perempat final Indonesia Terbuka 2018.

Pada babak semifinal, mereka berhasil mengalahkan Zhang Nan/Li Yinhui (Cina). Adapun kemenangan itu sekaligus membuat sektor ganda campuran Indonesia memastikan tempat pada babak final.
Baca Juga :MAKI Bakal Gugat ke PTUN, jika Firli Bahuri Tak Diberhentikan Tidak dengan Hormat dari KPK

Pada babak semifinal, Owi/Butet akan berjumpa pemenang antara Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto dan Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja yang masih akan berduel di babak delapan besar hari ini.

"Tentunya kami merasa diuntungkan karena sudah pasti satu wakil Indonesia masuk final, mau siapapun itu. Ketemu teman sendiri itu sulit, mereka pasti mau ngalahin senior, kami juga nggak mau kalah sama junior," ucap Butet.

Sementara, pada babak perempatfinal, Owi/Butet sukses mengandaskan Zhang/Li dua game langsung dengan skor 21-17 dan 21-14. Atas kemenangan itu, keduanya mengatakan bahwa hasil itu tak lepas dari menurunnya performa Zhang.

"Dulu saya susah sekali menundukkan Zhang Nan (saat masih berpasangan dengan Zhao Yunlei, red). Head to head kami kalah. Waktu kami menang lawan dia di Olimpiade Rio de Janeiro 2016, senangnya bukan main. Kalau sekarang, dia memang susah mau masuk ke final," jelas Butet.

Menurutnya, Zhang juga punya beban untuk mengangkat Li yang secara usia dan pengalaman masih terpaut cukup jauh.

"Jadi, mungkin dia agak susah menggendong pasangannya yang masih terlalu muda ini," tuturnya. (kar/isa)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook