MUNCHEN (RIAUPOS.CO) - Cedera Lucas Hernandez hingga musim ini berakhir menyisakan Alphonso Davies sebagai bek kiri Bayern Munchen. Bayern memang bisa menggeser Noussair Mazraoui dari bek kanan ke bek kiri seperti yang dilakukan Maroko di Piala Dunia 2022.
Namun, Bayern juga memiliki opsi lainnya. Yaitu, Daley Blind. Bek kiri yang mengakhiri kontrak dengan AFC Ajax per 27 Desember 2022 itu digaet Bayern, Kamis (5/1/2023) WIB.
Blind diyakini banyak berguna bagi der trainer Bayern Julian Nagelsmann lantaran bisa bermain di semua posisi lini belakang sekaligus jadi gelandang. Jika Blind lolos dalam tes medis dalam pekan ini, bek 32 tahun itu bisa masuk line-up dalam laga uji coba melawan RB Salzburg (14/1). Bayern baru memulai lagi Bundesliga kontra RB Leipzig pada 21 Januari mendatang.
’’Kontrak Daley Blind hanya jangka pendek hingga musim ini berakhir. Sejauh ini tidak ada kepastian terdapat opsi perpanjangan hingga semusim lagi,’’ tulis The Athletic.
Bergabungnya Blind membuat Bayern dijuluki sebagai Ajax-nya Jerman. Sebab, sudah ada Mazraoui, bek tengah Matthijs de Ligt, dan gelandang Ryan Gravenberch sebagai alumnus De Toekomst –markas latihan Ajax. Ketiganya juga baru bergabung musim ini.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman