BURSA TRANSFER

Pembelian Pemain Muda Ini Dianggap Bukti Barcelona Panik

Olahraga | Rabu, 05 Februari 2020 - 21:54 WIB

Pembelian Pemain Muda Ini Dianggap Bukti Barcelona Panik
FRANCISCO TRINCAO. (FICHAJES.COM)

BARCELONA (RIAUPOS.CO) – Barcelona dianggap panik ketika merekrut pemain non-bintang saat transfer musim dingin berakhir pada 31 Januari lalu. Mereka membuat kejutan ketika mengumumkan transfer Francisco Trincao dari SC Braga, klub Portugal. Bakat Trincao dinilai masih mentah, meski sudah menunjukkan potensi luar biasa.

Dilansir Goal, penyerang 20 tahun ini sudah sangat dikenal di Liga Portugal, bahkan menyandang status the next Cristiano Ronaldo. Kendati demikian, kemampuan Trincao belum terbukti sepenuhnya. Transfer Trincao ini bahkan sempat memunculkan suara-suara negatif. Barca dianggap panik karena rival mereka, Real Madrid, bisa mendapatkan pemain-pemain muda sekelas Vinicius Junior dan Rodrygo Goes.


Kendati demikian, sekarang Direktur Olahraga Eric Abidal buka suara tentang keputusan transfer ini. Abidal menegaskan bahwa transfer Trincao adalah salah satu bukti persiapan Barca menyambut era baru. Mereka memang mulai mendorong regenerasi skuad sejak beberapa musim terakhir, yakni dengan mendatangkan pemain-pemain muda yang punya masa depan cerah.

"Kami mengantisipasi bursa transfer sedini mungkin seperti yang kami lakukan dengan Frenkie De Jong. Ada banyak pemain berbeda, tapi begitu mudah menunggu satu pemai bersinar lalu membelinya nanti," buka Abidal kepada Sport.

"Pembelian itu berisiko sebab pemain itu bisa bernilai sampai 31 juta euro, tapi jika dia berada di sini sampai 10 tahun maka itu terbilang murah," kata Abidal. "Sekarang kita lihat saja apakah keputusan kami benar. Hal yang sama berlaku untuk Arthur, yang kami beli lebih dini," imbuhnya.

Lebih lanjut, Abidal pun menegaskan bahwa Barca segera mengunci transfer Trincao karena banyak klub besar lainnya yang juga tertarik. Untuk mendapatkan pemain muda berbakat, mereka harus bergerak secepat mungkin.

"Kami menuntaskan negosiasi itu secepat mungkin karena situasinya bisa jadi lebih rumit. Banyak tim yang mencoba melakukannya seperti kami dan menuntaskannya lebih dini," jelas Abidal. “Ada beberapa klub lain yang tertarik dan itu bagus, sebab jika dia gagal beradaptasi, dia jelas punya jalan keluar. Kami tidak membeli dia untuk menjualnya nanti, tapi untuk membantunya berkembang."

Menurut Abidal, Trincao merupakan pesepakbola berkualitas tinggi dan dia bisa datang sebagai pelapis. Selama ini Trincao  sudah mencetak banyak gol dan bisa membantu Barcelona di masa depan.

Di tim Barca saat ini ada beberapa pemain muda yang sudah mendapatkan menit bermain. Salah satu yang paling menonjol adalah Ansu Fati yang mencetak dua gol saat menang 2-1 atas Levante di La Liga, hari Ahad lalu.

Sumber: Soccernet/Bola/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun

 

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook