WAJIB PESTA

Olahraga | Selasa, 04 Oktober 2022 - 10:21 WIB

WAJIB PESTA
JURGEN KLOOP (ISTIMEWA)

INGGRIS (RIAUPOS.CO) Liverpool memburu kemenangan kedua mereka di Grup A Liga Champions saat menghadapi Rangers, dini hari nanti. Mestinya ini laga mudah bagi The Reds yang akan tampil di Anfield.

Menghadapi klub terlemah di Grup A, Liverpool tidak punya alasan untuk tergelincir. Bahkan, tim asuhan Jurgen Klopp wajib berpesta gol di matchday ketiga ini seperti halnya Ajax dan Napoli.


Ajax menggasak Rangers dengan skor 4-0 pada matchday pertama di Belanda. Sementara Napoli yang berkunjung ke Skotlandia pada matchday kedua pulang dengan tiga angka setelah menang 3-0.

Dengan Napoli dan Ajax saling berhadapan di dua pertandingan back to back, Liverpool menargetkan enam poin dari dua pertandingan mereka melawan runner-up Liga Europa 2021/2022 ini. Tambahan enam angka itu akan membuat Liverpool bisa menjaga peluang mereka ke fase knockout.

Menyambut laga ini, Liverpool ditahan imbang 3-3 oleh Brighton & Hove Albion di Liga Inggris. Mereka sempat tertinggal 0-2 sebelum Roberto Firmino muncul sebagai pahlawan dengan dua golnya.

Klopp menegaskan, setelah penampilan kurang meyakinkan mereka di Liga Inggris, ia berharap performa lebih baik di Liga Champions. ''Kami akan mempersiapkan Rangers dan kami akan mencoba melakukan yang lebih baik,'' kata Klopp di situs Liverpool.

Pertahanan menjadi masalah Liverpool di laga sebelumnya. Makanya, pelatih berpaspor Jerman itu mengatakan mereka perlu berbenah. ''Kami harus bertahan lebih baik. Para pemain bisa bermain jauh lebih baik, tugas saya adalah menciptakan situasi di mana mereka bisa melakukannya,'' tegas Klopp.

Joel Matip menambahkan, Liverpool memang harus mulai menunjukkan lebih banyak kualitas. ''Kami hanya harus lebih baik, memulai dengan lebih baik dan menunjukkan kualitas kami,'' ujarnya.

Laga kontra Rangers ini akan diikuti duel besar menghadapi Arsenal di Liga Inggris. Karena itu, Matip mengharapkan mereka bisa kembali ke jalur kemenangan sebagai bekal sebelum melawan Arsenal yang sedang dalam tren bagus.

''Tentu saja. Ada banyak pertandingan dan banyak poin untuk dimenangkan, dan kami harus menggunakan momen dan kembali ke jalurnya lagi,'' jelas sang bek.

Di kubu Rangers, setelah dua kekalahan beruntun, laga kontra Liverpool akan menjadi kesempatan terakhir mereka. Jika sampai kalah lagi, mereka dipastikan akan tersingkir dari persaingan ke babak 16 besar.

Pelatih Rangers, Giovanni van Bronckhorst menegaskan, kemenangan 4-0 di markas Hearts harusnya bisa memotivasi timnya. Dan legenda Belanda itu berharap Rangers membuat kejutan di Anfield.

''Selalu lebih mudah untuk bekerja menuju pertandingan berikutnya ketika Anda memiliki kemenangan yang bagus sehingga itu sangat positif. Lawan yang kami hadapi, Liverpool, adalah tim teratas di Eropa sehingga kami harus siap,'' katanya kepada Rangres TV.

Bagi van Bronckhorst sendiri, ini adalah pertandingan besar untuk Rangers. Makanya, mereka butuh taktik yang tepat. ''Kami memiliki dua hari untuk pulih dan mempersiapkan taktik untuk pertandingan besar dan selalu baik untuk melakukannya setelah menang,'' jelasnya. Rabbi Matondo sementara itu mengingatkan timnya agar tidak gentar menghadapi Liverpool.(amr/eca)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook