SERIE A ITALIA

Inter Pesta Gol di Kandang Klub Asuhan Inzaghi

Olahraga | Kamis, 01 Oktober 2020 - 04:06 WIB

Inter Pesta Gol di Kandang Klub Asuhan Inzaghi
Para pemain Inter Milan merayakan salah satu gol mereka ke gawang Benevento pada laga Serie A di StadioN Ciro Vigorito, Rabu (30/9/2020) malam WIB. (AFP/SKY SPORTS)

BENEVENTO (RIAUPOS.CO) - Inter Milan pesta kemenangan 5-2 atas Benevento di Stadion Ciro Vigorito pada laga tunda giornata pertama Serie A, Rabu (30/9/2020) malam WIB. Pelatih tuan rumah, Filippo Inzaghi, adalah rekan pelatih Inter, Antonio Conte, semasa di Juventus dan timnas Italia.

Hegemoni I Nerazzurri sudah terasa sejak awal laga. Pertandingan belum berjalan satu menit, Inter sudah langsung unggul. Tepatnya saat masih memasuki 28 detik, Romelu Lukaku sudah mencetak gol memaksimalkan umpan silang Achraf Hakimi.


Tim asuhan Antonio Conte itu kemudian menggandakan keunggulannya pada menit ke-25. Kali ini giliran Roberto Gagliardini yang menjebol gawang Benevento lewat tendangan volinya usai meneruskan umpan Ashley Young.

I Nerazzurri tak membutuhkan waktu lama untuk menambah keunggulan. Pada menit ke-28, Lukaku kembali merobek gawang Benevento lewat tendangannya usai menerima umpan Gagliardini.

Unggul jauh, Inter kemudian sempat lengah. Hal itu dimanfaatkan oleh Benevento yang memangkas ketertinggalan pada menit ke-34. Gianluca Caprari mencetak gol setelah kiper Inter Samir Handanovic membuat kesalahan.

Pada menit ke-42, Inter kembali menambah jarak. Hakimi yang tak terjaga sukses mencetak gol lewat tendangan jarak dekatnya. Gol itu menjadi akhir dari babak pertama.

Begitu babak kedua dimulai, Benevento berusaha tampil lebih menyerang. Gabriele Moncini kemudian mendapat peluang pada menit ke-49. Sayang, upayanya itu masih melambung.

Peluang kembali didapatkan tuan rumah pada menit ke-64. Gaetano Letizia menyusuri sisi kanan lapangan dan memberikan umpan kepada Gianluca Lapadula. Namun, upaya mereka bisa dihentikan Handanovic.

Inter kemudian menambah pundi golnya pada menit ke-71. Kini, Lautaro Martinez --yang masuk menggantikan Lukaku-- yang berhasil mencetak gol setelah mengarahkan umpan Alexis Sanchez.

Meski begitu, Benevento mampu memperkecil jarak pada menit ke-76. Pertahanan Inter yang lengah mampu dimaksimalkan dengan baik oleh Caprari yang bebas tak terjaga.

Inter nyaris menambah keunggulannya pada menit ke-86. Sanchez mampu memberikan umpan kepada Martinez. Sayang, tembakan first-time-nya bisa ditahan kiper Benevento, Lorenzo Montipo, dan tidak ada gol tambahan hingga laga usai.

Hasil ini membawa Inter duduk di peringkat kedua dengan poin 6, setara dengan milik Napoli yang duduk di puncak dengan selisih gol lebih baik.

SUSUNAN PEMAIN  

BENEVENTO 
Montipo; Barba (Letizia 37), Glik, Caldirola, Maggio (Foulon 46); Dabo (Hetemaj 70), Schiattarella, Ionita; Caprari, Moncini (Lapadula 63), Insigne (Tuia 46) 
Pelatih: Filippo Inzaghi

INTER MILAN
Handanovic; Skriniar, De Vrij, Kolarov; Hakimi, Gagliardini (Eriksen 81), Sensi (Brozovic 65), Young (Perisic 65); Vidal (Barella 52); Sanchez, Lukaku (Martinez 65) 
Pelatih: Antonio Conte

Sumber: BeIN Sports/CNN/Sky Sports
Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook