SURABAYA (RIAUPOS.CO) - Persib Bandung akan menjamu Bhayangkara tanpa diperkuat 5 pemain. Namun, kondisi ini tidak menjadi sebuah keuntungan dalam pandangan pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy. Karena, Bhayangkara FC pun sama-sama kehilangan sejumlah pemain.
“Persib memang kehilangan beberapa pemain, tapi kita pun sama kehilangan tiga pemain ke Timnas juga. Jadi situasinya sama, kita kehilangan beberapa pemain,” kata McMenemy saat jumpa pers di Graha Persib Bandung, Rabu (30/5).
Dengan situasi yang sama yakni kehilangan banyak pemain, Bhayangkara FC tetap bertekad akan meraih tiga poin di hadapan fans Bobotoh di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). “Saya mempersiapkan pemain Bhayangkara dengan baik dan besok (hari ini, red) bisa mendapat tiga poin untuk dibawa pulang,” tegas McMenemy.
Dalam pertandingan Liga 1 pekan ke-12 ini Persib Bandung memang dipastikan tidak akan diperkuat empat pemainnya. Yakni Kapten Supardi Nasir dan Ezechiel N’Douassel absen karena akumulasi kartu kuning. Sedangkan Febri Hariyadi dan Victor Igbonefo karena membela Timnas U-23.
Sedangkan Bhayangkara FC juga kehilangan tiga pemain andalan mereka. Yakni Awan Setho, Hargianto, dan Putu Gede yang seluruhnya membela Timnas.(ona/jpnn)