JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Jumlah warga negara Indonesia (WNI) yang positif virus corona (Covid-19) terus meningkat. Terakhir, Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI mengumumkan ada 109 orang yang positif terinfeksi pada Sabtu (28/3/2020). Angka itu naik dari sebelumnya tercatat 87 WNI yang terinfeksi Covid-19 di luar negeri per Kamis (26/3).
Berdasarkan data Safe Travel Kemlu RI, Singapura menjadi lokasi terbanyak WNI yang terinfeksi Covid-19. Di negeri Singa itu sebanyak 31 WNI positif terinfeksi virus corona.
Sebanyak dua dari 31 WNI positif corona di Singapura dinyatakan sembuh, sementara dua orang dalam penanganan khusus, dan satu orang meninggal dunia. Sebanyak 26 WNI lainnya berada dalam kondisi stabil.
Sementara di Malaysia, sekitar 24 WNI terjangkit virus tersebut. Kemlu menyatakan kondisi seluruh WNI pasien corona di Malaysia sampai saat ini stabil.
Sebagian dari WNI pasien Covid-19 itu merupakan jamaah tablig akbar Masjid Sri Petaling yang diselenggarakan pada 27 Februari hingga 1 Maret lalu.
Sementara itu, di India, ada 14 WNI yang dinyatakan positif Covid-19 per hari ini dan seluruhnya dalam kondisi stabil.
Di Jepang, Kemlu menuturkan sembilan WNI positif corona sudah dinyatakan sembuh seluruhnya. Sembilan WNI itu merupakan anak buah kapal pesiar Diamond Princess.
WNI yang terjangkit virus corona di Arab Saudi bertambah menjadi enam orang. Kemlu menyatakan seluruh WNI itu dalam keadaan stabil.
Sebanyak empat WNI juga mengidap Covid-19 di Italia. Keempatnya merupakan ABK kapal pesiar Costa Luminos dan dalam kondisi stabil.
Sementara itu, tiga WNI masing-masing terjangkit virus corona di Taiwan, Spanyol, dan Brunei Darussalam. Seluruhnya juga dalam kondisi stabil.
Di sebanyak dua WNI di masing-masing Australia, Belanda, Jerman, dan Uni Emirat Arab, juga dinyatakan terpapar virus corona. Satu WNI di Belanda sudah dinyatakan sembuh.
Terakhir, masing-masing satu WNI di Makau, Qatar, Vatikan, dan Irlandia juga terpapar virus corona dan seluruhnya dalam kondisi stabil.
Sumber: Mirror/CNN/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun