JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) akan menggelar KWP Award 2023 di Ruang Pustaloka, Gedung Nusantara 4, Kompleks Parlemen, Senayan pada Senin (2/10/2023) mendatang.
Koordinatoriat Wartawan Parlemen (KWP) sendiri adalah kelompok wadah wartawan yang beraktivitas melakukan peliputan di lingkungan parlemen, baik itu kegiatan lembaga maupun anggota dewan.
KWP Award merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan oleh para jurnalis kepada individu para anggota dewan yang telah banyak memberi kontribusi untuk bangsa dan negara ini.
Ada lebih dari 20 penghargaan yang diberikan dalam rangka mengapresiasi kerja nyata para anggota dewan kepada masyarakat. Melalui KWP Award, para jurnalis menghargai pencapaian yang menginspirasi, inovasi yang mencuat, transformasi dan adaptasi yang tercipta, serta perubahan positif yang terjadi.
KWP Awards bukan sekadar acara penghargaan, melainkan juga menjadi ajang untuk menginspirasi dan memberikan pengakuan kepada para anggota dewan yang menjadi pionir dalam transformasi kemajuan Indonesia.
KWP Awards diharapkan dapat menjadi motivasi bagi semua pihak untuk terus berinovasi, berkontribusi, dan menciptakan perubahan yang signifikan dalam berbagai sektor di Indonesia. Dalam hal penilaian setiap kategori di KWP Award melaui proses yang tepat dan transparansi. Sejumlah kriteria menjadi pertimbangan dalam menentukan para penerima penghargaan mulai dari inovasi, dampak, kualitas, relevansi, hingga keberlanjutan.
Proses penilaian sendiri dilakukan dengan metode analisis kuantitatif dan kualitatif yang di lakukan oleh para dewan juri. Para dewan juri terdiri dari para jurnalis senior serta pengamat politik yang memiliki kompentensi dalam melihat serta menilai kinerja anggota Dewan di Parlemen.
Acara penganugerahan KWP Awards 2023 bakal dihadiri juga oleh sejumlah tokoh. Selain itu, acara ini bakal diramaikan oleh sejumlah hiburan.
KWP Awards ini merupakan salah satu ajang pemberian penghargaan bagi para legislator dari pengurus KWP yang digelar dua tahunan. Sedangkan, KWP Awards 2021 dilaksanakan oleh KWP periode 2020-2022 yang dipimpin Marlen Erikson Sitompul S.sos.
Untuk KWP Awards 2023 dinakhodai Ketua KWP periode 2022-2024 Ariawan dan Samrut Lellosima selaku Ketua Pelaksana. Tercatat, ada 40 lebih nominasi penerima penghargaan yang akan diberikan kepada legislator, senator, dan mitra kerja parlemen.
Laporan: Yusnir
Editor: Edwar Yaman