BRIPDA PUPUT SUDAH URUS PERNIKAHAN

Ahok Keluar Diam-Diam

Nasional | Jumat, 25 Januari 2019 - 09:45 WIB

Ahok Keluar Diam-Diam
SAMBUT AHOK: Pendukung Ahok menyambut bebasnya mantan Gubernur DKI Jakarta itu dari penjara Mako Brimob, Cimanggis, Depok, Kamis (24/1/2019). ADEK BERRY/AFP

Menurut Aslih, pernikahan Puput kemungkinan besar akan dilaksanakan di daerah Menteng. Tapi saat ditanya kapan pernikahan tersebut berlangsung dia tidak mampu menjawabnya.

“Kalau tanggalnya bukan di kami. Di kelurahan cuma melayani pengajuan nikah untuk perempuannya saja,” kata Aslih.

Baca Juga :Sebut-Sebut Nama Ahok, Kamaruddin Simanjuntak Bakal Dipolisikan

Lebih lanjut, kata Aslih, Kemungkinan besar pernikahan akan dilakukan secara kristiani atau mengikuti kepercayaan Ahok.

“Bukan pernikahan muslim. Ikut calon suaminya,” jelasnya.

Calon Istri Ahok Bukan Lagi Polwan

Bripda Puput yang dikabarkan akan menikah dengan Ahok bukan lagi anggota Polri. Pada 9 Januari lalu, Polri menerima pengunduran dirinya sebagai Polwan. Karena itu tak perlu lagi Puput mengajukan izin untuk menikah ke pim­pinan Polri.

Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Dedi Prasetyo menuturkan bahwa sekitar 15 hari yang lalu, Puput telah secara resmi diterima pengunduran dirinya sebagai anggota Polri. Pengunduran diri itu telah ditandatangani petinggi Polri.

”Surat keputusannya sudah keluar,” paparnya.

Terkait alasan pengunduran diri dari Puput, Polri tidak menyebutkan secara spesifik.

”Secara pribadi yang bersangkutan ingin mundur dan sudah disetujui,” terang mantan Wakapolda Kalimantan Tengah tersebut.

Dengan begitu, yang bersangkutan tidak lagi terikat dengan aturan kepolisian. Di mana setiap anggota harus mengajukan izin untuk menikah.

”Karena bukan anggota Polri, ya tidak perlu saya komentari lagi,” paparnya.

Sementara terkait kebebasan Ahok, Kadivhumas Polri Irjen M. Iqbal menjelaskan, kebebasan Ahok merupakan hal yang biasa. Masyarakat yang berstatus napi apabila sudah waktunya atau ada batasan waktunya menjalani hukuman.

”Bebas sesuai mekanisme biasalah. Tapi, kalau setelah bebas minta dikawal tentu akan dilayani. Tapi, tidak ada permintaan semacam itu. Ya, bebas saja,” tutur mantan Wakapolda Jawa Timur (Jatim) tersebut.

Setelah kebebasan Ahok, muncul sejumlah foto yang menunjukkan keakraban Ahok dengan Puput, yang juga mantan ajudan Veronica Tan. Setidaknya ada dua foto yang beredar, foto pertama Ahok sedang duduk bersama Puput di sebuah sofa cokelat gelap. Mereka sama–sama mengenakan kemeja biru gelap. Keduanya menghadap ke lelaki berkemeja biru sedang memegang gitar.

Di belakang keduanya, terlihat belasan orang yang juga memperhatikan lelaki berkemeja biru memainkan gitar. Foto kedua, masih di lokasi yang sama, Ahok duduk bersama Puput di sofa. Namun kali ini keduanya terlihat sibuk dengan handphone-nya ma­sing-masing.

Di sofa yang bersebelahan dengan Ahok, terlihat juga kakak angkat Ahok dalam foto tersebut Nana Riwayatie. Belum diketahui di mana lokasi pengambilan kedua foto tersebut.(idr/jpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook