BUKA PUASA BERSAMA

Plt Bupati Kuansing Sampaikan Rencana Pembangunan Balai Adat

Kuantan Singingi | Sabtu, 30 April 2022 - 09:23 WIB

Plt Bupati Kuansing Sampaikan Rencana Pembangunan Balai Adat
Plt Bupati Kuansing Drs H Suhardiman Amby AK MM menyerahkan sembako secara simbolis pada pemangku adat dan insar pers saat buka puasa bersama di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kuansing, Telukkuantan, JUmat (29/4/2022). (ISTIMEWA)

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Plt Bupati Kuansing Drs H Suhardiman Amby AK MM, Jumat (29/4/2022) mengundang seluruh wartawan yang bertugas di Kuansing untuk buka bersama dengan unsur forkompinda di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kuansing.

Selain insan pers, Plt Bupati Suhardiman Amby juga mengundang para pemangku adat di 15 kecamatan, Pj kepala desa, camat, kepala dinas, dan badan di lingkungan Pemkab Kuansing.


Dalam momen buka puasa bersama itu, Suhardiman Amby menyampaikan beberapa rencana strategis pengembangan Kuansing. Di antaranya, rencana pembangunan miniatur balai adat 15 kecamatan di Kuansing di kawasan arena pacu jalur Tepian Narosa, Desa Seberang Taluk.

"Rencana pembangunannya kami lakukan secara bertahap. In sya Allah tahun 2022 ini dimulai," ujar Suhardiman.

Di tahun ini, pembangunan miniatur balai adat dari 15 kecamatan di Kuansing akan dimulai dua unit. Dua unit balai adat itu merupakan sumbangsih dari PT PLN Persero dan Pertamina.

"Atas nama Pemkab Kuansing, saya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya," sambung Suhardiman.

Ia berharap, tidak hanya PLN dan Pertamina yang ikut berikan sumbangsihnya. Tapi ada donatur lain termasuk Bank Riau Kepri. Dengan adanya dukungan dari dua BUMN milik negara itu, ujar Suhardiman, Pemkab berkewajiban membangun 13 unit lagi miniatur balai adat di lokasi yang sama. Sisa 13 unit itu, rencananya dimulai di tahun 2023 mendatang.

Balai adat di Desa Seberang Taluk ini, memiliki banyak fungsi. Apalagi ketika event pacu jalur nasional digelar, maka bisa digunakan sebagai home stay perwakilan kecamatan.

Di hari biasa, bisa digunakan bagi sebagai dukungan kepariwisataan di kawasan Tepian Narosa Teluk Kuantan yang datang berkunjung ke Kuansing.

Agenda buka puasa bersama itu juga dihadiri anggota DPR RI dari Partai Demokrat, Muhammad Nasir. Anggota Komisi VII DPR RI ini membagi-bagikan 500 paket sembako pada pemangku adat dan insan pers.

Laporan: Desriandi Chandra (Telukuantan)

Editor: Edwar Yaman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook