TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Setelah mengutus 15 orang santri/yah atlet tapak suci ke kejuaraan wilayah yang diadakan di Kabupaten Bengkalis beberapa hari lalu, Pondok Pesantren KH Ahmad Dahlan Kuantan Singingi mengutus 10 orang untuk melaju ke kejuaraan nasional (kejurnas) tapak suci putra Muhammadiyah yang akan diadakan di Sumbar awal Juli 2023.
Seperti yang disampaikan Wakil Mudir Bidang Kesantriaan, Ustaz Muhaimin Ade Candra MPd kepada Riau Pos, Ahad (25/6). Dikatakannya, sebelumnya Ponpes KH Ahmad Dahlan melepas 15 santri/yah ke Bengkalis. Kejuaraan tersebut diikuti oleh seluruh pimpinan daerah tapak suci se-Provinsi Riau yang akan merebutkan posisi untuk maju ke tingkat nasional.
‘’Sebelumnya saya juga sudah berpesan kepada atlet, mohon jaga silaturahmi, jaga akhlaq dan jaga sportivitas dalam bertanding. Prestasi tetap, tapi dahulukan silahturahmi,’’ ujar Muhaimin Ade.
Hal yang sama juga disampaikan salah seorang pelatih tapak suci Pondok Pesantren KH Ahmad Dahlan, Rio Ronaldi. Menurut Rio, keberhasilan atlet KH Ahmad Dahlan tidak terlepas dari dukungan semua pihak.
‘’Kita mengutus 10 atlet. Ini adalah prestasi yang bagus. Untuk kejurnas, seperti yang disampaikan oleh Ustadz Dimas Permana Putra dan Buya Agusrianto, bahwa latihan harus lebih maksimal,’’ kata Rio.(yas)