KARHUTLA DI KUANSING

200 Ha Lebih Lahan Terbakar di Satu Kecamatan

Kuantan Singingi | Senin, 23 September 2019 - 17:47 WIB

200 Ha Lebih Lahan Terbakar di Satu Kecamatan
Personel kepolisian mencoba memadamkan api di Hutan Lindung Palabi Desa Pangkalan, Kecamatan Pucuk Rantau, Kabupaten Kuansing, Senin (23/9/2019). (MARDIAS CHAN/RIAUPOS.CO)

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO)- Tidak kurang dari 200 hektare lahan, baik lahan kosong maupun lahan yang sudah ditanami sawit terbakar di daerah Hutan Lindung Palabi Desa Pangkalan, Kecamatan Pucuk Rantau, Kabupaten Kuansing, Senin (23/9/2019).

Tim dari Polsek Kuantan Mudik kaget dengan keadaan lahan yang sebagian terlihat bekas dibabat oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Kondisi ini bertambah lagi titik api di Kecamatan Pucuk Rantau.


Kapolsek Kuantan Mudik AKP Afrizal SH MSi yang turun langsung ke lokasi menyaksikan lebih dari 200-an hektare lahan kosong dan kebun pertanian ikut dilahap si jago merah. Bahkan, kondisi tersebut bisa lebih parah jika dalam sepekan ke depan tidak turun hujan.

"Miris kami melihat lahan yang terbakar tersebut. Bahkan, ada perkebunan sawit milik masyarakat yang ikut terbakar. Jika memang ada yang membakar, kami berjanji akan menuntaskanya. Tidak akan pandang bulu. Akan kami seret ke jalur hukum," tegas Kapolsek Kuantan Mudik, AKP Afrizal SH MSi, Senin (23/9/2019).

Selain itu, Kapolsek berharap kepada pemerintah kecamatan dan masyarakat untuk bekerja sama dalam menindak para pelaku pembakar lahan. Sebab, jika dilihat dari lahan yang terbakar, terdapat bekas tebangan kayu.

"Ada kejanggalan memang. Namun, tentu kami dalami dulu. Apakah ada yang membakar, atau memang terbakar. Untuk saat ini, kami berharap hujan turun. Sebab, di lokasi tidak ada sumber air yang bisa dimanfaatkan," kata Afrizal.

Laporan : Mardian Chan (Telukkuantan)
Editor    : Firman Agus









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook