BERHARAP BISA SEHAT SEPERTI SEMULA

Zikri Derliansa, Anak Terduga Kena Radang Selaput Otak di Pangean

Kuantan Singingi | Selasa, 21 Januari 2020 - 09:48 WIB

Zikri Derliansa, Anak Terduga Kena Radang Selaput Otak di Pangean
SALURKAN BANTUAN: Perwakilan relawan masyarakat Indonesia Puryanto Pangean, menyalurkan bantuan berupa uang kepada orang tua Zikri saat dirawat di RSUD Kuansing, baru-baru ini. (Juprison/Riau Pos)

Zikri Derliansa (5), kini terbaring sakit di RSUD Kuantan Singingi, Senin (20/1). Ia tengah berjuang hidup melawan sakit yang dideritanya. Diduga Zikri menderita radang selaput otak sekitar satu bulan lalu.

KUANTAN SINGINGI (RIAUPOS.CO) -- Zikri, hanya diam. Tak ada mengeluarkan sepatah katapun. Ia hanya membisu. Masih sama dengan sebelumnya. Anak semata wayang dari Suisantro alias Suit dengan Alpa Deliani ini tetap belum mengenali orang-orang sekitarnya.


Salah seorang keluarga Zikri, Musliadi berharap keponakanya itu kembali sehat seperti semula. Ia berharap doa dan support dari keluarga dan semua pihak yang berkenan membantu.

Ia berterima kasih kepada pihak RSUD Kuansing yang berkomitmen memberikan pelayanan maksimal kepada keponakannya. Dan begitupula dengan pihak-pihak yang telah membantu pengobatan Zikri, misalkan BAZNAS Kuansing dan pihak ACT serta bantuan dari pihak-pihak lainnya untuk meringankan beban keluarga.

"Sebenarnya sudah harus dirujuk. Tapi BPJS belum bisa digunakan. Makanya, kami mintak pulang dulu. Karena BPJS belum aktif. Tapi pihak RSUD menahan. Sebab mereka sedang berupaya bagaimana BPJS ini bisa secepatnya aktif. Dan selanjutnya bisa dirujuk," jelas Musliadi kepada Riau Pos di Telukkuantan, Senin (20/1).

Musliadi dan keluarga pun bersyukur atas kepeduliaan semua pihak terhadap penyakit yang diderita keponakannya itu. Terutama BAZNAS. "Sekarang selama di RSUD, itu yang membiayainya adalah BAZNAS. Ditambah bantuan-bantuan lain. Kami ucapkan terima kasih," ucapnya.

Musliadi berharap, BPJS yang bisa digunakan sekitar 6 Februari mendatang hendaknya bisa digunakan segera. Karena Ia ingin keponakannya ini bisa maksimal berobat. "Kendalanya sekarang memang di BPJS yang belum bisa digunakan. Kami berharap itu segera bisa. Dan ini sedang diupayakan pihak rumah sakit," sebutnya.

Sementara itu, Direktur RSUD Kuansing dr M Irvan yang dikonfirmasi, Senin kemarin, mengakui, kalau Zikri itu kini menderita penyakit gangguan selaput atau jaringan otak. Berdasarkan pengalamannya di dunia medis, penyakit tersebut bisa sehat.

"Cuma butuh waktu lama. Harus sabar dan diobati. Karena segala sesuatu penyakit itu ada obatnya. Berdasarkan pengalaman saya, itu bisa sembuh," ujar Irvan memotivasi keluarga.

Saat ini, Ia tengah mendapat perawatan intensif di RSUD Kuansing. "Menurut analisa dokter, Zikri itu kena penyakit gangguan selaput atau jaringan otak. Sekarang dirawat di rumah sakit," katanya.(jps)

Laporan JUPRISON, Kuantan Singingi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook