MELIHAT AKTIVITAS SMAN 1 TELUKKUANTAN DI PAGI HARI

Baca Al-Qur’an sebelum Belajar Ditanamkan sejak Dini

Kuantan Singingi | Jumat, 17 Maret 2023 - 11:29 WIB

Baca Al-Qur’an sebelum Belajar Ditanamkan sejak Dini
Kepala SMAN 1 Telukkuantan Saprianto Eldi SPdI foto bersama dengan siswa saat acara khatam Al-Qur’an di aula SMAN 1 Telukkuantan, Kamis (16/3/2023). (MARDIASCHAN/RIAUPOS.CO)

Membaca ayat suci Al-Qur’an 15 menit sebelum belajar. Inilah yang diterapkan SMAN 1 Telukkuantan setiap dua kali dalam sepekan.

Laporan Mardias Can, Telukkuantan


TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Ada kebiasaan siswa-siswi SMAN 1 Telukkuantan pagi sebelum melaksanakan proses belajar. Kebiasaan itu ada membaca ayat suci Al-Qur’an. Tujuannya adalah untuk pengembangan diri.

Seperti yang disampaikan Kepala SMAN 1 Telukkuantan, Saprianto Eldi SPd I kepada Riau Pos, Kamis (16/3) usai acara khatam Al-Qur’an di Aula SMAN 1 Telukkuantan. Dalam acara itu, kata Saprianto, semua siswa kelas 12 sudah malaksanakan khatam Al-Qur’an.

"Tadi ada juga pawai keliling Kota Telukkuantan. Acaranya ramai," kata Saprianto saat didampingi para guru pendamping. Terkait kegiatan baca Al-Qur’an sebelum proses belajar, sekolah ini juga melalakukan kelas khusus untuk tahfiz. Tujuanya adalah supaya kedepannya bisa melahirkan hafiz dan hafizah yang berguna bagi mereka kelak terutama untuk ke perguruan tinggi.

Sekolah berkomitmen untuk terus melanjutkan program baca Al-Qur’an dan pada akhir tahun ajaran melaksanakan khatam Al-Qur’an. Seperti diketahui, bahwa 3 orang siswa SMA 1 Telukkuantan diutus mewakili Kabupaten Kuansing untuk mengikuti lomba Tahfiz Al-Qur’an jenjang SMA se-Provinsi Riau.

"Iya.  Alhamdulillah mereka berhasil menjadi juara 1 kategori 3 juz putri atas nama Nandita Pratiwi, juara 1 kategori 4 juz putra atas nama Ridho Ramadhan dan  juara 1 kategori  5 juz putra atas nama Varel Geraldo," ujar Saprianto.(***)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook