TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) -- Pemkab Kuansing menerima penghargaan hasil evaluasi atas penerapan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo di Batam, Kepulauan Riau, Senin (10/2).
Dari hasil penilaian setiap tahun yang dilakukan oleh MenPAN RB itu, Kuansing mendapatkan predikat B dengan nilai 63,72. Capaian nilai tersebut naik dua digit dari tahun sebelumnya dengan nilai 61. Hal itu disampaikan Sekda Kuansing, Dr H Dianto Mampanini SE MT saat dikonfirmasi Riau Pos, Selasa (11/2).
''Alhamdulillah, naik dua digit. Ini merupakan bukti nyata kinerja seluruh ASN, sekda, asisten, pimpinan OPD dan jajarannya. Semua ini tidak terlepas dari tangan dingin Pak Bupati dalam membimbing, mengarahkan dan memotivasi serta selalu memonitor kinerja aparatur," ujar Dianto.
Dengan naiknya predikat Kuansing ini, lanjut Dianto, pihaknya berharap semoga semakin memotivasi seluruh aparatur untuk meningkatkan kinerja guna mencapai visi dan misi yang tertuang dalam RPJMD 2015-2021.
Dianto membeberkan, bahwa sistem SAKIP merupakan integrasi dari sistem perencanaan, penganggaran dan sistem pelaporan kinerja yang selaras dengan pelaksanaan sistem akuntabilitas keuangan daerah.
"Acara ini juga dihadiri oleh seluruh gubernur, bupati/walikota, sekda, Inspektorat, Bappeda Wilayah I Indonesia Barat se-Sumatera, Jabar, dan juga Banten," kata Dianto.(yas)