DPC PKB Tak Rekomendasikan Bakal Calon tanpa Pasangan

Kuantan Singingi | Rabu, 11 Desember 2019 - 10:12 WIB

DPC PKB Tak Rekomendasikan Bakal Calon tanpa Pasangan
IKUTI TES: Salahsatu kandidat Bupati Kuansing, Andi Putra saat mengikuti fit and proper test di DPW PKB Riau, Pekanbaru, Ahad (8/12/2019). (Juprison/Riau Pos)

KUANTAN SINGINGI (RIAUPOS.CO) -- Tahapan pendaftaran bakal calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Kuansing Partai Keadilan Bangsa (PKB) telah berakhir. Saat ini para pendaftar tengah menunggu keputusan akhir mengenai pasangan calon (paslon) yang akan direkomendasikan ke DPP PKB di Jakarta pada 18 Desember mendatang.

Karenanya, Ketua DPC PKB Kuansing H Musliadi SAg menegaskan bagi balon bupati dan wakil bupati yang mendaftar tanpa pasangan atau tanpa ada calon wakil, maka partainya tidak akan memberikan rekomendasi yang nantinya akan diusulkan ke DPP PKB di Jakarta.


"Ya. Baik yang mendaftar hanya sebagai calon bupati maupun mendaftar sebagai wakil bupati. Itu tidak akan direkom. Itu berlaku untuk seluruhnya. Termasuk saya, Pak Mursini dan Pak Indra Putra. Kami hanya mendaftar sendirian tanpa pasangan," kata Musliadi kepada wartawan usai pelaksanaan fit and proper test baru-baru ini.

Dikatakan dia, sejauh ini hanya ada tiga paslon yang mendaftar di PKB. Ada Andi Putra-Suhardiman Amby. Ada Halim-Komperensi dan ada Fahdiansyah-Ukup.

"Kalau tanpa pasangan, tidak akan direkom ke DPP di Jakarta," tegasnya.(jps)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook