Air Sungai Kuantan Kembali Naik

Kuantan Singingi | Rabu, 06 Desember 2023 - 12:40 WIB

Air Sungai Kuantan Kembali Naik
Erianto (ISTIMEWA)

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Hujan  deras yang menimpa Kabupaten Kuansing sejak tiga hari belakangan membuat Sungai Kuantan naik. Meski belum masuk kategori banjir, namun ketinggian air Sungai Kuantan sudah masuk level waspada.

Seperti yang disampaikan petugas Hidrologi Balai Wilayah Sungai Sumatera III, Erianto kepada Riau Pos, Selasa (5/12) menyebutkan, ketinggian air Sungai Kuantan saat ini berada di angka 350 centimeter. Kondisi ini jauh di angka normal yaitu 250 centimeter.


‘’Dua hari sebelumnya mencapai 400 centimeter. Kalau bagian hilir Kuansing, biasanya sudah ada desa yang mulai terendam. Yang dikhawatirkan adalah, curah hujan yang tinggi di Sumbar. Ini yang akan memperparah kondisi Sungai Kuantan,’’ kata Erianto.

Jika hanya hujan di Kuansing, terang, Erianto, kenaikan air Sungai Kuantan tidak memakan waktu lama. Sebab, sumber air berasal dari anak-anak sungai yang ada di Kuansing. Apabila hujan berhenti, maka air sungai akan surut.

‘’Selama ini, banjir yang terjadi di Kuansing akibat hujan di Sumbar. Terutama daerah yang dialiri Sungai Ombilin. Sungai ini akan mengalir ke batang kuantan. Inilah yang membuat Sungai Kuantan meluap,’’ beber Erianto.

Erianto meminta kepada masyarakat, terutama yang berada di aliran Sungai Kuantan untuk tetap waspada. Sebab, luapan Sungai Kuantan datang secara tiba-tiba. Selalu berkoordinasi dengan pihak kecamatan bagian hulu Kabupaten Kuansing.(hen)

Laporan MARDIAS CAN, Telukkuantan









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook