Selama September, Empat Tersangka Karhutla Diamankan

Kuantan Singingi | Jumat, 06 Oktober 2023 - 11:47 WIB

Selama September, Empat Tersangka Karhutla Diamankan
Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito,

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Kuansing tak bisa dibiarkan berlarut-larut. Apalagi kabut asap masih menyelimuti Kabupaten Kuansing. Pemandangan itu terlihat jelas saat pagi dan petang hari. Kondisi ini semakin menganggu aktivitas masyarakat, termasuk anak-anak sekolah.

Bahkan dalam rapat koordinasi forkopimda kemaren, penanganan kebakaran hutan dan lahan harus dilakukan secara bersama stakeholder.  Polres Kuansing dalam mencegah dan memerangi karhutla di Kuansing, selama bulan September 2023, sudah mengamankan empat orang tersangka karhutla. Keempatnya sekarang tengah dalam proses hukum.


“Untuk pelaku karhutla, sudah empat orang yang kita amankan,“ ungkap Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, Rabu (4/10) menjawab Riau Pos.

Menurut Kapolres Pangucap, dari awal Polres Kuansing melakukan upaya pencegahan terjadinya karhutla. Lebih belasan ribu kali sosialisasi dan pemasangan spanduk imbauan larangan pembakaran hutan dan lahan kepada masyarakat.

“Tapi masih ada yang membandel, kita amankan,’’ ujarnya.

Dari data hingga pekan kemaren, lanjut Kapolres Pangucap, di Kuansing ada sekitar 27 hektare lebih lahan yang terbakar. Jumlah itu tersebar di beberapa kecamatan di Kuansing. Kondisi asap sekarang juga diperparah titik api yang banyak terjadi di Provinsi Sumatera Selatan dan Jambi. Angin utara yang bertiup, membuat Riau dan Kuansing khususnya ikut terkena dampaknya.

Polres Kuansing mendata, dari 15 kecamatan, tiga kecamatan menjadi daerah rawan karhutla. Yakni, Kecamatan Kuantan Mudik, Pucuk Rantau dan Singingi Hilir. Ini dikarenakan, pembukaan lahan baru masih banyak.

Dia mengingatkan agar masyarakat tidak membuka lahan dengan cara membakar.  Selain itu, dalam penanganan karhutla harus dilakukan terpadu termasuk dengan melibatkan masyarakat peduli api sehingga lebih terarah.(dac)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook