TAMAN WISATA

Taman Jalur, Tempat Swafoto Muda-mudi Kuansing

Kuantan Singingi | Kamis, 04 Februari 2021 - 22:03 WIB

Taman Jalur, Tempat Swafoto Muda-mudi Kuansing
Dua orang gadis terlihat melakukan swafoto di depan Taman Jalur, Telukkuantan, Kamis (4/2/2021)

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO ) - Taman Jalur, sebuah lokasi yang berada di pinggir Sungai Kuantan, kini sering menjadi tempat selfie (swafoto) dan kumpul bagi muda-mudi Kuansing sejak beberapa bulan terakhir.

Selain berada dijantung Kota Telukkuantan, Taman Jalur yang juga berdampingan dengan Polsek Kuantan Tengah ini juga dijadikan tempat wisata kuliner. Sehingga, setiap sore, lokasi ini terlihat ramai.


Dengan pemandangan yang indah yang dilatari Sungai Kuantan, tempat ini menjadi salah satu tujuan titik kumpul warga Telukkuantan dan sekitarnya.

Menurut salah seorang pengunjung bernama Balqis saat ditemui Riaupos.co, Kamis (4/2/2021) sore menyebutkan bahwa dirinya bersama teman-teman seusianya kerap menjadikan Taman Jalur sebagai tempat nongkrong.

"Iya Bang. Satiap sore Taman Jalur ini selalu ramai. Apalagi disini banyak permainan anak-anak yang disuguhkan setiap sore," kata Balqis didampingi Geo.

Balqis menambahkan, dengan adanya Taman Jalur ini akan memberikan kegiatan positif bagi muda-mudi Kuansing seperti berolahraga dan menyalurkan hobi memancing.

"Kalau selama ini, saat sore, kaum muda Kuansing sibuk dengan kegiatan balap liar hingga malam hari. Nah, dengan adanya Taman Jalur ini, kita berharap aktivitas balap liar itu bisa hilang," kata Balqis 

Namun demikian, tambah Balqis, Pemerintah Kabupaten Kuanising diharapkan lebih kreatif dalam menata Taman Jalur dengan berbagai aksesoris untuk menarik pengunjung.

Laporan: Mardias Chan (Telukkuantan)
Editor: Hary B Koriun









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook