Warga Ramaikan Objek Wisata

Kuantan Singingi | Jumat, 03 Januari 2020 - 11:15 WIB

Warga Ramaikan Objek Wisata
DANAU SORIK: Keindahan objek wisata Danau Sorik yang baru diresmikan beberapa waktu lalu mulai diserbu pengunjung. Pemandangan ini terlihat pada tahun baru, Rabu (1/1/2020). (mardias chan/riau pos)

KUANTAN SINGINGI (RIAUPOS.CO) -- Menyambut tahun baru 2020, sebagian besar masyarakat Kuansing merayakannya dengan mendatangi objek wisata yang ada di Kuansing, seperti Danau Kebun Nopi, air terjun Batangkoban, Guruh Gemurai, Danau Sungai Sorik dan yang lainnya.

Dari sekian banyak objek wisata di Kuansing, yang menarik adalah keberadaan objek wisata Kebun Nopi yang berada di Desa Bukit Pedusunan, Kecamatan Kuantan Mudik. Sebelumnya, danau yang pernah menjadi venue dayung saat PON kini mulai dikunjungi warga.


Setelah dilakukan perbaikan oleh Pemkab Kuansing pada tahun anggaran 201, maka arena venue dayung Kobun Nopi kembali  dijadikan sebagai salah satu arena wisata.

"Alhamdulillah, danau ini sudah dimanfaatkan kembali oleh masyarakat sebagai tempat wisata. Cuma, kami berharap kepada Pemkab untuk menanmbah jenis permainan. Sehinga ada banyak pilihan bagi pengunjung," harap Kepala Desa Bukit Pedusunan, Basuryata ketika dihubungi wartawan, Rabu (1/1).

Basuryata berharap, menjelang Porprov Riau 2021 mendatang, arena venue dayung Kobun Nopi ini, benar- benar dapat dijadikan sebagai tempat rekreasi bagi masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi dan pengunjung lain.(yas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook