DESA KERITANG

Satu Tersangka Pembunuh Warga Aceh Ditangkap

Kriminal | Rabu, 23 Agustus 2017 - 09:45 WIB

TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Tidak perlu waktu lama bagi jajaran Polsek Kemuning untuk mengungkap kasus pembunuhan warga Aceh yang terjadi di Kilometer 90 Dusun Pendowo, Desa Keritang, Kecamatan Kemuning, Sabtu (19/8) sekitar pukul 16.00 WIB.

Satu dari dua pelaku yang bernama JU berhasil ditangkap dalam pelariannya di Padang Lawas Utara,  Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Senin (21/8) sekitar pukul 11.00 WIB. Sementara SU sampai saat ini masih buron.

Baca Juga :Pj Bupati Minta Rekanan Kedepankan Kualitas Pekerjaan

Pengungkapan kasus tersebut, dikatakan Kapolres Inhil AKBP Dolifar Manurung SIK melaui Kasat Reskrim AKP Arry Prasetyo berkat keterangan beberapa orang saksi dan hasil penyelidikan (lidik) di lapangan. ‘’Nanti kalau ada perkembangan lain akan kami sampaikan kembali,’’ tegas Kasat Reskrim Polres Inhil AKP Arry Prasetyo, Selasa (22/8).

Sebagai mana diketahui sebelumnya, David (35) warga Jalan Teuku Umar, Kabupaten Aceh Timur, Provinsi Aceh ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di lokasi dengan beberapa luka pada tubuhnya.  Beberapa hari sebelum terungkapnya kasus ini, polisi menerima laporan tentang hilangnya korban. Saat itu korban dilaporkan oleh rekan kerjanya bernama Sugianto (50). Dijelaskan saksi, korban dan dua orang karyawan JU dan SU pergi meninggalkan lokasi perkebunannya.

Mereka pergi dengan menggunakan mobil dum truck setelah selesai mengambil buah sawit sekitar kurang lebih 4 ton. Namun setelah itu, korban dan dua rekan-rekannya itu tidak tahu di mana keberadaannya.(ind)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook