Pascakerusuhan Rutan Siak, 110 Napi Sudah Diamankan

Kriminal | Sabtu, 11 Mei 2019 - 11:50 WIB

Pascakerusuhan Rutan Siak, 110 Napi Sudah Diamankan
Kapolda Riau, Irjen Pol Widodo Eko Prihastopo. (DOK RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Sebanyak 110 narapidana yang mendekam di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Klas IIB Siak Sri Indrapura tengah berada dalam pengawasan pihak kepolisian. Kini, petugas tengah melakukan pendataan untuk memastikan jumlah warga binaan yang melarikan diri.

Demikian diungkap Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau, Irjen Pol Widodo Eko Prihastopo saat melakukan peninjauan pascakerusahan yang terjadi, Sabtu (11/5) dini hari. Dia mengatakan, sejumlah tahanan sudah dalam berapa pengawasan.

Baca Juga :Ketua DPRD Siak Berikan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir

“110 (narapidana) telah berada dalam pengawasan kita. Kebakaran juga sudah berhasil dipadamkan,” sebut Widodo Eko Prihastopo.

Saat ini disampaikan jendral bintang dua itu, pihaknya tengah berupaya merangsek masuk ke dalam Rutan untuk melakukan negosiasi dengan para warga binaan.

“Kita akan cek berapa jumlah tahanan di dalam (Rutan). Di luar yang sudah diamankan 110, yang di dalam berapa. Sehingga total 648 dikurang itu, kalau tidak cukup berarti ada yang lari," ungkapnya.

Sebelumnya, ratusan narapidana  mengamuk dan membakar Rutan Klas IIB Siak Sri Indrapura, Sabtu (11/5) dini hari. Kericuhan itu dipicu penganiaya oleh penjaga rutan terhadap warga yang kedapatan  mengkonsumsi narkotika jenis sabu.(rir)

Editor: Eko Faizin









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook