KOTA (RIAUPOS.CO) - Sebuah ritel ternama di Jalan Srikandi, Kelurahan Delima, Kecamatan Tampan, kembali menjadi sasaran maling. Akibatnya lebih kurang uang senilai Rp 40 juta yang tersimpan di dalam berangkas raib diambil pelaku, Ahad (6/5).
Dikatakan Swito, Supervisor ritel saat mendatangi Polsek Tampan, bahwa peristiwa itu awalnya diketahui sekitar pukul 07.30 WIB di saat dua karyawan hendak memasuki ritel.
“Awalnya nggak ada ditemukan kerusakan, diketahui pada saat karyawan bernama Mona (22) melihat brangkas telah terbuka,” jelasnya.
Setelah mendapati kondisi tersebut, waktu itu Mona langsung melaporkan kepada dirinya, hingga mereka bersama sama melakukan pemeriksaan.
“Setelah diperiksa, ada sekitar Rp40 juta uang tersimpan di dalam brangkas diambil pelaku,” tuturnya.
Tidak hanya itu sejumlah rokok serta minuman lainnya yang ada di dalam toko turut diambil pelaku. Setelah mendapati kondisi tersebut ia melanjutkan melapor kepada pihak Polsek Tampan.
Menurutnya kuat dugaan para pelaku memasuki toko melalui jendela di lantai atas, sebab selain menemukan tang, di lantai juga ada beberapa bekas jejak pelaku.
Sementara itu, untuk memuluskan aksi jahatnya, para pelaku juga membawa rekaman video CCTv yang ada di dalam toko tersebut.
“Belum diketahui berapa total kerugian. Kalau uang diperkirakan mencapai Rp40 juta kurang lebih,” jelasnya.
Ia juga mengatakan bahwa, pada saat itu setelah mereka melaporkan kepada pihak kepolisian. Tim Identifikasi Polresta Pekanbaru langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Sementara itu Kapolsek Tampan Kompol Kari Amsah Ritonga serta Kanit Reskrim Polsek Tampan Iptu Eru Alsepa saat dikonfirmasi hingga malam tadi belum memberikan jawaban. Pesan singkat yang dikirim belum dijawab.(man)