KOMUNITAS PEKANBARU INLINE SKATE

Sepatu Roda Ajang Silaturahmi

Komunitas | Minggu, 27 Mei 2018 - 11:10 WIB

Sepatu Roda Ajang Silaturahmi
AKSI: Anggota Komunitas Pekanbaru Inline Skate beraksi bersama anggota dalam mengembangkan olahraga sepatu roda di car free day di Pekanbaru, beberapa waktu lalu.

(RIAUPOS.CO) - BERMAIN sepatu roda sangat diminati oleh generasi muda, salah satunya komunitas Pekanbaru Inline Skate atau biasa disebut PIS yang di bentuk oleh  generasi muda untuk mengembangkan bakat mereka yang hobi bermain sepatu roda.

PIS sendiri didirikan sejak tahun 2010 dan masih berjalan sampai sekarang.  Pendiri komunitas PIS ini adalah Arif, Fahmi, dan Rizky. Komunitas PIS ini sebelumnya beranggotakan sekitar 30 orang generasi muda Pekanbaru. Namun sekarang lebih kurang 10 orang karena banyak yang terfokus untuk belajar.

Baca Juga :Atlet Muda Sepatu Roda Pekanbaru Mendapat Jaminan Fasilitas Kesehatan

Kegiatan yang dilakukan oleh komunitas PIS ini seperti latihan rutin, tur kota, sharing trick, bekerja sama dengan komunitas lain seperti BMX, skate board, parkour yang ada di Pekanbaru.  

“PIS sendiri baru dilaksanakan di Pekanbaru, insya Allah kalau ada undangan dari luar kota kami akan menghadiri undangan tersebut,“ ujar Arif sebagai pendiri komunitas PIS ini.

Ia menambahkan, generasi muda di Pekanbaru sendiri tidak banyak yang mempunyai hobi bermain sepatu roda, terlebih lagi sepatu roda ekstrem. Maka dari itu ia dan teman-teman mendirikan komunitas ini guna mengajak untuk bergabung di komunitas PIS dan dapat menyalurkan bakat mereka sendiri.

‘’Harapan komunitas PIS ke depannya bisa bermanfaat dan bisa mengajak seluruh masyarakat Pekanbaru agar hobi bermain sepatu roda. Baik anak-anak, remaja, dan orang dewasa. Karena juga berperan positif sebagai ajang silaturahmi dan mengembangkan bakat,’’ tuturnya.(n/rio)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook