Dibuka Kadispora Riau, Kejurda Sepatu Roda 2023 Diikuti 187 Atlet

Infotorial | Sabtu, 24 Juni 2023 - 14:33 WIB

Dibuka Kadispora Riau, Kejurda Sepatu Roda 2023 Diikuti 187 Atlet
Kadispora Riau H Boby Rachmat SSTP MSi AIFO-P foto bersana Sekda Siak Arfan Usman, Sekretaris Jenderal PP Porserosi Sandra Erawanto, Ketua Porserosi Riau Benny Saputra, dan Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Riau Zulkifli Rahman usai pengalungan medali, Sabtu (24/6/2023). (DISPORA RIAU UNTUK RIAUPOS.CO)

BAGIKAN



BACA JUGA


SIAK (RIAUPOS.CO) -- Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Riau bekerja sama dengan Persatuan Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Perserosi) Riau menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Sepatu Roda 2023 yang dipusatkan di venue sepatu roda Mempura Siak Sri Indrapura, 22-25 Juni 2023.

Sebanyak 187 atlet pelajar berasal dari 10 kabupaten/kota ikut kejurda ini. Ya, dua daerah yakni Indragiri Hilir dan Kampar. Kejurda ini dibuka Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Riau H Boby Rachmat SSTP MSi AIFO-P yang mewakili Gubernur Riau H Syamsuar MSi, Sabtu (24/6/2023).


Pembukaan juga dihadiri Sekdakab Siak Arfan Usman yang mewakili Bupati Siak Alfedri, Sekretaris Jenderal PP Porserosi Sandra Erawanto, Ketua Porserosi Riau Benny Saputra, dan Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Riau Zulkifli Rahman.

"Diharapkan lewat kejuaraan ini, muncul bakat baru sehingga bisa dibina agar berprestasi seperti atlet sepatu roda asal Siak yang meraih perunggu di PON 2021 lalu. "Terima kasih juga buat Pemkab Siak yang memfasilitasi kejuaraan ini," ujar Boby Rachmat, Sabtu (24/6/2023).

Dispora Riau memang menggandeng Pengprov Perserosi Riau dalam menggelar Kejurda ini. Alhasil, seluruh kabupaten/ kota yang mengirimkan atlet mengatasnamakan Perserosi kabupaten/ kota.

Kegiatan ini, katanya, merupakan awalan untuk kejuaraan lebih tinggi. Diharapkan, pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Riau 2026, sepatu roda bisa dipertandingkan.

Sementara itu, Sekdakab Siak Arfan Usman mengucapkan selamat bertanding buat peserta. "Sambil berolahraga, bisa juga berwisata di Siak. Ada Istana Siak, Sky Walk Siak dan banyak wisata lainnya yang bisa dikunjungi," ujarnya.(ifr)

Laporan: Denni Andrian Siak)
Editor: Rinaldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook