Hindari Soda Ketika Berbadan Dua

Kesehatan | Kamis, 04 Februari 2016 - 16:40 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Apa yang dimakan bunda ketika sedang berbadan dua mempengaruhi kesehatan. Kebutuhan gizi saat kehamilan juga meningkat. Kurangi pemakaian gula dan garam yang berlebih, serta hindari mengonsumsi makanan dan minuman kaleng.

‘’Ibu hamil wajib mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang serta disarankan untuk meminum susu dua kali sehari untuk menambah kalori dan protein,’’ ujar ahli gizi dari RS Azra, Nungky Permina Sari seperti dilansir JPNN.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Apa saja masalah gizi pada ibu hamil? Nungky menjelaskan mual dan muntah (emesis) sering terjadi pada trisemester pertama. Cara mengatasinya dengan mengusahakan asupan nutrisi tetap dengan cara mengonsumsi makanan yang kering seperti biskuit, roti dan minuman segar.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook