Perokok Lebih Berisiko Masalah Tulang

Kesehatan | Rabu, 28 Oktober 2015 - 12:42 WIB

Perokok Lebih Berisiko Masalah Tulang
Internet

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Para lelaki yang tak kunjung bisa berhenti merokok kini kembali dihadang risiko baru. Selain membahayakan jantung, para pria yang perokok juga berisiko osteoporosis yang membuat tulang menjadi lemah sehingga bisa menyebabkan patah.

‘’Kami berharap risiko akan lebih buruk bagi perempuan tapi ternyata risiko itu jauh lebih buruk bagi pria,’’ kata peneliti senior Dr Elizabeth Regan seperti dilansir laman Fox News.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Regan dan koleganya menguji kepadatan tulang dan tingkat keparahan penyakit paru-paru. Mereka mencari patah tulang kecil di ruas tulang belakang pada 3.321 perokok dan mantan perokok serta 63 orang yang tidak pernah merokok. Para peneliti menemukan, pria yang merokok secara kentara memiliki kepadatan tulang yang rendah dan patah tulang vertebra lebih besar dibandingkan dengan perokok perempuan.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook