Dyspareunia Nyeri saat Berhubungan Intim

Kesehatan | Kamis, 18 Februari 2016 - 15:20 WIB

“Penderita dyspareunia juga mungkin terjadi ketika seseorang mempunyai riwayat menderita penyiksaan seksual sebelumnya,” katanya. Selain itu, stres dan sedang mengalami masa menopause atau penurunan hormon estrogen juga faktor penyebab perempuan mengalami dyspareunia.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Pria yang akrab disapa dr Tedy ini menjelaskan, lokasi dan frekuensi nyeri yang dialami setiap penderita dyspareunia juga bervariasi. “Untuk pria, rasa nyeri mungkin berlokasi di penis atau testis. Rasa sakit yang dialami perempuan bisa di mana saja, di perineum perempuan, seperti di lubang vagina atau jauh di dalam daerah panggul,” urainya.

Tedy menuturkan, tanda dan gejala dyspareunia muncul yakni rasa sakit saat penetrasi kelamin. Nyeri saat melakukan hubungan seksual dan untuk pria, ejakulasi yang menyakitkan.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook