Penembakan Massal di Amerika, Tujuh Tewas di Half Moon Bay California

Internasional | Selasa, 24 Januari 2023 - 17:07 WIB

Penembakan Massal di Amerika, Tujuh Tewas di Half Moon Bay California
Petugas kepolisian menahan seorang pria yang diyakini penegak hukum sebagai tersangka penembakan massal di Half Moon Bay, California, Amerika Serikat pada Senin (23/1/2023). (ALJAZEERA)

CALIFORNIA (RIAUPOS.CO) – Saat perayaan tahun baru imlek terjadi penembakan massal di California, Amerika Serikat, tepatnya di Kota Half Moon Bay pada Senin (23/1/2023) waktu setempat.

Penembakan di Amerika Serikat terjadi lagi kurang dari 48 jam yang sebelumnya terjadi penembakan massal yang menewaskan 11 orang di Monterey Park, Los Angeles, California pada Sabtu (21/1/2023) malam.


Mengutip dari Aljazeera, Presiden Dewan Pengawas Kabupaten San Mateo Dave Pine, mengatakan dalam konferensi pers bahwa menemukan empat orang tewas di sebuah perkebunan jamur dan tiga orang lainnya ditemukan tak bernyawa di pinggiran kota Half Moon Bay dekat perusahaan bisnis truk, sebuah kota yang berjarak 48 KM selatan San Francisco.

“Penembakan semacam ini sangat mengerikan. Kejadian seperti ini terlalu sering kita dengar, namun sekarang terjadi lagi disini, di distrik dan Mateo,” tuturnya.

Pelaku diidentifikasi seorang warga Half Moon Bay yang berusia 67 tahun, ditemukan kendaraannya di tempat parkir kantor Sheriff di tempat kejadian perkara. Terdapat pistol semi-otomatis juga ditemukan di kendaraan tersangka, katanya Christina Corpus, Sheriff San Mateo County. 

Corpus menyatakan bahwa motif di balik penembakan massal ini belum diketahui. Namun dia meyakini bahwa pelaku hanya sendirian dan jauh dari masyarakat akibat ancaman penembakan ini.

Gubernur California Gavin Newsom, yang berada di Monterey Park tempat penembakan massal itu terjadi, melalui media sosial twitternya memberikan kabar dirinya sedang mengunjungi korban.

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook