Menebak Bahasa Tubuh Kate Middleton dan Meghan Markle saat Ketemu Lagi

Internasional | Rabu, 14 September 2022 - 02:00 WIB

Menebak Bahasa Tubuh Kate Middleton dan Meghan Markle saat Ketemu Lagi
Kate Middleton (kiri) dan Meghan Markle (INTERNET)

LONDON (RIAUPOS.CO) – Meghan Markle dan Pangeran Harry akhirnya kembali bertemu dengan iparnya, Kate Middleton dan Pangeran William. Mereka sama-sama berduka dalam acara prosesi persemayaman mendiang Ratu Elizabeth.

Meski bertemu kembali, namun posisi Meghan Markle dan Kate Middleton terlihat berada agak jauh satu sama lain. Saat tertangkap kamera di tengah publik, Kate dan Meghan yang sempat berkonflik sebelumnya dibatasi atau terpisah oleh suami masing-masing. Harry dan William ada di tengah untuk membuat Kate dan Meghan terpisah.


Sementara itu, pakar justru menyoroti tentang sikap romantisme Harry terhadap Meghan yang berbeda dari sikap William terhadap Kate. Harry selalu menggandeng tangan istrinya dalam setiap kesempatan.

Pakar bahasa tubuh Tonya Reiman secara eksklusif mengatakan kepada Fox News Digital ada perbedaan besar antara pasangan, yang dimulai dengan cara mereka mendekati satu sama lain. Bahasa tubuh berlanjut sepanjang perjalanan ketika Harry dengan penuh kasih memegang tangan istrinya. Mereka memberikan jarak antara pasangan.

“Orang-orang berkata, Ya Tuhan, Anda lihat betapa banyak cinta yang ada di antara Harry dan Meghan, tetapi pasangan lainnya William dan Kate terbiasa dengan hal ini,” kata Reiman seperti dilansir dari Fox News, Selasa (13/9/2022).

Keempatnya yang dijuluki “Fab Four” baru bersatu kembali setelah bertahun-tahun terpisah. Reiman mencatat Harry selalu menyilangkan lengan di atas jaketnya untuk Meghan.

“Dia selalu melakukan ini, itu adalah kenyamanan untuk menyilangkan lengannya dan ketika kita menyilangkan tangan di tubuh kita,” kata Reiman.

“Ketika Anda melihat Kate, dia sangat royal. Dia adalah satu-satunya,” jelasnya.

Reiman juga mencatat bahwa ekspresi wajah Middleton lebih sopan dan penuh semangat. Begitulah cara dia dibesarkan.

Dalam hal pegangan tangan, ada perbedaan antara dua bersaudara. Reiman berkomentar bahwa perbedaannya lebih jelas dari sebelumnya ketika Harry berlari membuka pintu mobil untuk Meghan.

Sementara William berdiri di samping saat Kate menghadapi situasi sendirian. Saat mereka berjalan ke kerumunan, perbedaan jelas terlihat pada Meghan. Ia menawarkan pelukan dan berbicara dengan anggota masyarakat seolah-olah mereka adalah keluarganya sendiri.

“William benar-benar bangsawan dan memiliki kepribadian ‘jangan terlalu dekat denganku’. Jadi saya pikir Harry ingin menjadi orang yang dekat (seperti istrinya) tetapi tidak bisa karena sudah dibesarkan sejak kecil sebagai Royal,” ungkapnya.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook